Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bukan Hanya Indonesia dan Monako, Ini 5 Pasang Negara dengan Bendera yang Terlihat Mirip

KOMPAS.com - Bendera adalah selembar kain, atau bahan serupa yang memperlihatkan identitas sebuah negara berdaulat, komunitas, hingga organisasi.

Bendera negara merupakan salah satu dari simbol atau lambang negara, dan umumnya berbeda-beda bagi setiap negara di dunia.

Namun siapa sangka, ternyata ada beberapa negara yang memiliki bentuk bendera yang mirip bahkan hampir identik.

Bendera Indonesia misalnya, ia mirip dengan bendera negara Monako. Keduanya sama-sama menggunakan warna merah di atas putih secara horizontal.

Namun, Anda bisa membedakan dari ukurannya. Bendera Indonesia mempunyai perbandingan tinggi dan lebar 2:3, sedangkan bendera Monako perbandingannya 4:5.

Negara yang memiliki warna bendera merah dan putih horizontal adalah Polandia. Tapi cukup berbeda karena warna putihnya yang berada di atas merah.

Tidak hanya bendera Indonesia dan Monako yang memiliki penampilan yang mirip, ada juga beberapa negara lainnya, antara lain:

Dilansir dari laman Britannica, bendera Rumania dan Chad adalah bendera dari dua negara berbeda yang hampir paling identik satu sama lain.

Desain dan ukurannya sangat mirip dengan garis vertikal biru, kuning, dan merah. Anda baru akan bisa membedakannya jika membandingkannya dari dekat.

Sebab, dari dekat, Anda bisa melihat sedikit perbedaan warna antara biru, kuning, dan merah milik Rumania dan milik bendera Chad.

2. Rusia, Slovenia, dan Slowakia

Rusia, Slovenia, dan Slowakia memiliki bendera yang mirip karena bergaris horizontal putih-biru-merah.

Bedanya adalah, bendera Slowakia dan Slovenia ukurannya lebih panjang dari bendera Rusia dan menyertakan lambang negara masing-masing ke dalam desain benderanya.

Belanda dan Luksemburg memiliki bendera dengan warna yang sama, yakni garis horizontal merah, putih, dan biru.

Perbedaannya adalah, bendera Luksemburg berukuran sedikit lebih panjang dari Belanda dan menggunakan warna biru yang lebih muda.

4. Senegal dan Mali

Dilansir dari laman World Population Review, bendera dari kedua negara ini memiliki dimensi yang sama dan desain dasar garis vertikal hijau-kuning-merah yang sama.

Perbedaannya terletak pada kecerahan masing-masing warnanya. Selain itu, bendera Senegal juga memiliki bintang hijau di garis tengahnya.

Australia dan Selandia Baru sama-sama koloni Inggris, jadi tidak heran jika kedua negara tersebut memiliki desain bendera yang mirip, bahkan hingga saat ini.

British Blue Ensign adalah dasar untuk bendera kedua negara tersebut, di mana memiliki bidang biru bersama dengan Union Jack yang terletak di sudut kiri atas.

Perbedaannya ada pada rasi bintang yang ditampilkan pada benderanya. Australia memiliki lima bintang putih berujung tujuh dan satu bintang berujung lima.

Sedangkan pada bendera Selandia Baru, ada empat bintang merah berujung lima dengan garis pinggir putih.

https://www.kompas.com/tren/read/2024/01/26/211500965/bukan-hanya-indonesia-dan-monako-ini-5-pasang-negara-dengan-bendera-yang

Terkini Lainnya

Soroti Kasus Viral Ibu dan Anak Baju Biru di Tangsel, KPAI: Memori Buruk Dapat Melekat pada Korban

Soroti Kasus Viral Ibu dan Anak Baju Biru di Tangsel, KPAI: Memori Buruk Dapat Melekat pada Korban

Tren
Ramai soal Tren Pernikahan Tanpa Rasa Cinta dan Hasrat Seksual di Jepang, Apa Itu?

Ramai soal Tren Pernikahan Tanpa Rasa Cinta dan Hasrat Seksual di Jepang, Apa Itu?

Tren
Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Irak, Bakal Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Irak, Bakal Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tren
Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Tren
Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Tren
Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Tren
Mengenal Robot Gaban 'Segede Gaban', Sebesar Apa Bentuknya?

Mengenal Robot Gaban "Segede Gaban", Sebesar Apa Bentuknya?

Tren
Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Tren
Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Tren
Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Tren
Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Tren
Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke