Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar Tarif Promo LRT Jabodebek Mulai 22 Oktober, Jarak Terjauh Hanya Rp 10.000

KOMPAS.com - Tarif promo LRT Jabodebek khusus Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional berlaku mulai hari ini, Minggu (22/10/2023).

Diberitakan Antara, Sabtu (21/10/2023), tarif promo khusus pengguna LRTini akan berlaku setiap akhir pekan dan libur nasional hingga Februari 2024.

Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Risal Wasal mengatakan, tarif khusus berupa pemberian diskon sebesar 50 persen untuk batas maksimal.

Lantas, berapa tarif promo LRT Jabodebek?

Daftar tarif promo LRT Jabodebek

Dengan pemberlakuan promo baru LRT Jabodebek, maka tarif setiap akhir pekan dan hari libur nasional menjadi:

  • Rp 3.000 untuk jarak terdekat atau kilometer pertama
  • Rp 700 untuk setiap kilometer selanjutnya
  • Rp 10.000 untuk tarif maksimal atau jarak terjauh.

Sementara itu, untuk hari kerja, tarif LRT Jabodebek masih dikenakan promo per 1 Oktober 2023 dengan perincian sebagai berikut

  • Rp 3.000 untuk jarak terdekat atau kilometer pertama
  • Rp 700 untuk tiap kilometer selanjutnya
  • Rp 20.000 untuk tarif maksimal atau jarak terjauh.

Serupa dengan tarif akhir pekan, promo hari kerja LRT Jabodebek akan berlaku hingga 29 Februari 2024.

Pascaevaluasi, didapati fakta bahwa sebagian besar penumpang, sekitar 70,81 persen menggunakan moda transportasi ini dengan jarak 12-33 kilometer.

Oleh karenanya, sebagian besar dari kelompok penumpang harus membayar dengan tarif maksimal untuk jarak terjauh.

"Kami pertimbangkan agar batas atas arif maksimal LRT Jabodebek dapat diturunkan sehingga tidak memberatkan penumpang jarak jauh yang menjadi pelanggan mayoritas layanan ini," terangnya.

Terpisah, Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati mengatakan, tarif promo khusus akhir pekan dan hari libur nasional memberi kesempatan lebih luas kepada masyarakat yang belum mencoba LRT Jabodebek.

"Khususnya bagi yang ingin bepergian dan berwisata menggunakan moda ini di akhir pekan," kata dia.

Cara naik LRT Jabodebek

Dikutip dari Kompas.com, Minggu (1/10/2023), LRT Jabodebek menerapkan sistem pembayaran nontunai atau cashless untuk para penumpang.

Penumpang dapat menggunakan kartu uang elektronik perbankan dari BRI, BNI, Bank Mandiri, BTN, BCA, dan Bank DKI Jakarta, KMT KAI Commuter, pindai QRIS LinkAja, serta KAI PAY.

Bagi penumpang dengan saldo uang elektronik tidak mencukupi atau belum memiliki kartu uang elektronik, dapat menggunakan dua unit ticket vending machine yang tersedia.

Ticket vending machine tersebut dapat digunakan untuk top up atau isi ulang kartu uang elektronik.

Berikut tata cara naik LRT Jabodebek:

  • Setelah memiliki kartu uang elektronik atau alat pembayaran lain, penumpang LRT Jabodebek dapat menuju gate untuk melakukan tap in di stasiun keberangkatan.
  • Setelah berhasil tap in, penumpang bisa menuju peron yang sesuai dengan tujuan perjalanan.
  • Kemudian, penumpang masuk ke kereta.
  • Setelah sampai tujuan, penumpang dapat melakukan tap out kartu uang elektronik di gate yang tersedia.
  • Saat proses ini, saldo kartu uang elektronik atau dompet digital secara otomatis akan terpotong.

Daftar stasiun LRT Jabodebek

Sementara itu, sesuai namanya, LRT Jabodebek melayani perjalanan penumpang di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi.

Berikut daftar 18 stasiun LRT Jabodebek:

  1. Stasiun Dukuh Atas
  2. Stasiun Setiabudi
  3. Stasiun Rasuna Said
  4. Stasiun Kuningan
  5. Stasiun Pancoran
  6. Stasiun Cikoko
  7. Stasiun Ciliwung
  8. Stasiun Cawang
  9. Stasiun TMII
  10. Stasiun Kampung Rambutan
  11. Stasiun Ciracas
  12. Stasiun Harjamukti
  13. Stasiun Halim
  14. Stasiun Jatibening Baru
  15. Stasiun Cikunir I
  16. Stasiun Cikunir II
  17. Stasiun Bekasi Barat
  18. Stasiun Jati Mulya.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/10/22/093000965/daftar-tarif-promo-lrt-jabodebek-mulai-22-oktober-jarak-terjauh-hanya-rp

Terkini Lainnya

Cara Cek Saldo Jaminan Hari Tua (JHT) BPJS Ketenagakerjaan lewat Aplikasi Jamsostek Mobile

Cara Cek Saldo Jaminan Hari Tua (JHT) BPJS Ketenagakerjaan lewat Aplikasi Jamsostek Mobile

Tren
Perbandingan Harga BBM Pertamina, Shell, dan BP AKR per 1 Juni 2024

Perbandingan Harga BBM Pertamina, Shell, dan BP AKR per 1 Juni 2024

Tren
4 Jenis Ikan Tinggi Histamin, Waspadai Potensi Keracunan Makanan

4 Jenis Ikan Tinggi Histamin, Waspadai Potensi Keracunan Makanan

Tren
Resmi, Berikut Rincian Harga BBM Pertamina per 1 Juni 2024

Resmi, Berikut Rincian Harga BBM Pertamina per 1 Juni 2024

Tren
Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 1-2 Juni 2024

Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 1-2 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Apa Manfaat Kesehatan Setop Minum Kopi? | Budisatrio Bantah Maju Pilkada Jakarta 2024

[POPULER TREN] Apa Manfaat Kesehatan Setop Minum Kopi? | Budisatrio Bantah Maju Pilkada Jakarta 2024

Tren
Link Download Twibbon Resmi Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2024

Link Download Twibbon Resmi Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2024

Tren
Bayang-bayang Konflik di Laut China Selatan dan Urgensi Penguatan Diplomasi Regional

Bayang-bayang Konflik di Laut China Selatan dan Urgensi Penguatan Diplomasi Regional

Tren
8 Tanda Anak Psikopat yang Jarang Disadari, Orangtua Harus Tahu

8 Tanda Anak Psikopat yang Jarang Disadari, Orangtua Harus Tahu

Tren
30 Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila 2024, Penuh Semangat

30 Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila 2024, Penuh Semangat

Tren
Sejarah Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Dicetuskan Soekarno, Dilarang Soeharto

Sejarah Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Dicetuskan Soekarno, Dilarang Soeharto

Tren
Membentang Jauh Melampaui Orbit Neptunus, Apa Itu Sabuk Kuiper?

Membentang Jauh Melampaui Orbit Neptunus, Apa Itu Sabuk Kuiper?

Tren
Tarif Promo LRT Jabodebek Dicabut Per 1 Juni 2024, Berapa Tarif Normalnya?

Tarif Promo LRT Jabodebek Dicabut Per 1 Juni 2024, Berapa Tarif Normalnya?

Tren
Iran Buka Pendaftaran Capres Usai Wafatnya Raisi, Syarat Minimal S2

Iran Buka Pendaftaran Capres Usai Wafatnya Raisi, Syarat Minimal S2

Tren
Khutbah Jumat Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Bisa Didengarkan dalam Bahasa Indonesia, Ini Caranya

Khutbah Jumat Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Bisa Didengarkan dalam Bahasa Indonesia, Ini Caranya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke