Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

9 Parfum Teraneh di Dunia, Ada Aroma Rumah Duka, Uang, dan Kentang

KOMPAS.com - Parfum adalah campuran minyak essensial dan senyawa aroma yang digunakan untuk memberikan bau wangi untuk tubuh manusia, obyek, atau ruangan.

Parfum biasanya identik dengan bau wangi yang digunakan untuk menunjang penampilan, memberikan kesan baik, ataupun sebagai aroma yang dapat membangkitkan mood penggunanya.

Namun ternyata tidak semua parfum mengeluarkan bau wangi. Sebab ada sejumlah produk parfum yang mengingatkan pemakainya pada bau-bau yang aneh atau tidak umum. 

Parfum dengan bau aneh

Ada sejumlah produsen yang mengeluarkan produk parfum, namun tidak dengan bau wangi yang menyegarkan. Sebut saja parfum dengan bau rumah duka, aspal, kentang goreng, dan burger.

1. Aroma rumah duka

Parfum beraroma rumah duka ini dikeluarkan oleh perusahaan bernama Demeter Fragrance Library.

Parfum dengan nama “Funeral Home” ini dinilai dapat membangkitkan kenangan semasa kecil. Namun yang dibangkitkan bukanlah kenangan indah, melainkan ingatan rumah duka ketika pemakaman orang tersayang.

Dilansir dari Demeter Fragrance Library, parfum Funeral Home adalah perpaduan bunga putih klasik yaitu lili, anyelir, gladiol, krisan dengan batang dan daun, juga sentuhan mahoni dan karpet oriental.

Aroma yang tercium dari parfum tersebut seperti sedang acara pemakaman di rumah duka, mengingatkan penggunanya akan kematian.

Selain aroma duka, Dementer Fragrance Library juga mengeluarkan parfum lain dengan aroma whiskey dan tembakau, aroma popcorn, aroma kotoran, aroma rumah, aroma debu, aroma cat basah, aroma kepala bayi, aroma cacing tanah, aroma sinar matahari, aroma lobster, bahkan aroma mobil baru.

2. Parfum aroma kuda

Sebuah perusahaan bernama For Strange Women membuat parfum beraroma kuda.

Penggunaan parfum tersebut akan membuat seseorang beraroma kuda layaknya seorang cowboy.

Tidak berhenti pada aroma kuda, For Strange Women mengeluarkan parfum yang senada yaitu aroma jerami dan juga gandum.

3. Aroma burger

Burger King pernah mengeluarkan parfum yang beraroma daging. Parfum tersebut dinamai dengan Flame Grilled Fragrance, dan memiliki aroma seperti daging burger yang dipanggang. Anehnya parfum ini sangat laris dipasaran.

Aroma daging babi asap Jika sebelumnya ada parfum beraroma daging burger panggang, kali ini ada parfum beraroma daging babi asap (bacon) yang dikeluarkan oleh fargginay.

Saat disemprotkan pada tubuh, akan tercium seperti anda telah menggoreng bacon seharian.

Parfum tersebut dibuat beraroma tinta, kertas, busa, selotip, komputer, dan bau lem yang keluar saat pertama kali membuka kotak Macbook baru.

Parfum beraroma uang yang baru dicetak dan uang kertas yang bercampur dengan wangi kayu dibuat oleh seorang pembuat parfum bernama Patrict McCarthy.

Dilansir dari Marie Claire, parfum beraroma uang ini diilhami dari sebuah penelitian di Jepang yang menemukan bahwa aroma uang membuat manusia bekerja lebih efisien.

Sehingga penggunaan parfum yang diberi nama “Her Money” dan “His Money” ini diharapkan dapat meningkatkan motivasi sehingga lebih bekerja keras dalam berbagai pekerjaan.

6. Aroma darah, keringat, sperma, dan air liur

Secretions Magnifiques adalah jenis parfum dengan aroma aneh lainnya. Parfum ini memiliki arome perpaduan dari darah, keringat, sperma, dan juga air liur manusia.

Parfum tersebut diproduksi oleh perusahaan bernama Etat Libre d’Orange sebagai simbol dari pria jantan.

7. Parfum aroma aspal

Merek parfum Charenton Macerations membuat parfum dengan bau aspal.

Parfum ini disebutkan memiliki bau jalanan perkotaan hingga bau cat semprot yang digunakan untuk mencoret-coret dinding di jalanan kota.

Campuran bau yang terkandung adalah: bunga mawar, aspal, bunga lily lembah, bunga magnolia, nilam, kelengkeng, kunyit, galbanum, kulit, bunga kenanga, bunga amber dan labdanum.

8. Parfum aroma kentang

Bau kentang goreng tentunya bisa membuat Anda menjadi lapar atau ingin memakan kentang goreng. Merek parfum Idaho membuat parfum unik dengan aroma kentang goreng.

Parfum dengan bau kentang goreng ini dijual dengan varian terbatas pada tahun 2022 untuk merayakan Hari Valentine. Alasannya, karena kentang goreng dinilai merupakan makanan ringan favorit sebagian masyarakat.

Campuran bau yang terkandung adalah kentang goreng dan minyak esensial.

9. Parfum aroma rokok

Merek parfum Etat Libre d'Orange membuat parfum dengan bau rokok. Aroma parfum ini seperti bau rokok baru yang dikeluarkan dari kardus rokok.

Tentu saja tetap terdapat sentuhan bau bunga melati dan buah aprikot agar menambahkan aroma yang manis dan segar.

Campuran bau yang terkandung adalah: bunga melati, tembakau, jerami, buah aprikot, kacang tonka, kunyit, cedar, amber, dan musk.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/09/21/200000465/9-parfum-teraneh-di-dunia-ada-aroma-rumah-duka-uang-dan-kentang

Terkini Lainnya

Soroti Kasus Viral Ibu dan Anak Baju Biru di Tangsel, KPAI: Memori Buruk Dapat Melekat pada Korban

Soroti Kasus Viral Ibu dan Anak Baju Biru di Tangsel, KPAI: Memori Buruk Dapat Melekat pada Korban

Tren
Ramai soal Tren Pernikahan Tanpa Rasa Cinta dan Hasrat Seksual di Jepang, Apa Itu?

Ramai soal Tren Pernikahan Tanpa Rasa Cinta dan Hasrat Seksual di Jepang, Apa Itu?

Tren
Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Irak, Bakal Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Irak, Bakal Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tren
Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Tren
Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Tren
Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Tren
Mengenal Robot Gaban 'Segede Gaban', Sebesar Apa Bentuknya?

Mengenal Robot Gaban "Segede Gaban", Sebesar Apa Bentuknya?

Tren
Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Tren
Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Tren
Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Tren
Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Tren
Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke