Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kapan Puasa Jelang Idul Adha 2023? Ini Jadwal Puasa Zulhijah, Tarwiyah, dan Arafah

KOMPAS.com - Menjelang hari raya Idul Adha 2023, terdapat sejumlah ibadah puasa yang dapat dijalankan umat Islam.

Umat Islam dianjurkan memperbanyak ibadah selama Zulhijah, terutama pada sepuluh hari pertama.

Salah satunya, puasa Zulhijah yang merupakan puasa di bulan kedua belas Hijriah menjelang perayaan Idul Adha.

Selain puasa Zulhijah, puasa menjelang Idul Adha 2023 lain adalah puasa Tarwiyah dan Arafah.

Lantas, kapan puasa Zulhijjah, Arafah, dan Tarwiyah menjelang Idul Adha 2023?

Puasa jelang Idul Adha 2023

Dilansir dari laman Muhammadiyah, puasa Zulhijjah adalah puasa sunah yang dilaksanakan mulai 1-9 Zulhijah.

Sebuah Hadis Riwayat (HR) Ahmad dan Abu Dawud mengindikasikan, Nabi Muhammad telah terbiasa melakukan puasa pada sembilan hari pertama Zulhijah.

Puasa tersebut bahkan dijalankan sebelum kaum muslimin melaksanakan ibadah haji pertama kali pada 9 Hijriah.

Sementara itu, dikutip dari Nahdlatul Ulama (NU), dengan niat puasa Zulhijah, masyarakat dapat melaksanakan berbagai ibadah puasa di bulan ini.

Pertama, puasa pada 1-7 Zulhijah, yakni puasa sunah bagi seluruh Muslim, baik yang sedang menunaikan ibadah haji maupun tidak.

Kedua, puasa pada 8-9 Zulhijah atau dua hari menjelang hari raya Idul Adha, hanya disunahkan bagi Muslim yang tidak melaksanakan ibadah haji.

Puasa pada 8 Zulhijah, bertepatan dengan hari Tarwiyah, sehingga disebut Puasa Tarwiyah. Sedangkan, 9 Zulhijah merupakan hari Arafah, sehingga dinamakan Puasa Arafah.

Jadwal puasa Zulhijah, Tarwiyah, dan Arafah

Melalui Maklumat Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Nomor 1/MLM/I.0/E/2023 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1444 H, awal Zulhijah jatuh pada Senin, 19 Juni 2023.

Artinya, Muhammadiyah melaksanakan puasa Zulhijah pada hari ini, Senin (19/6/2023) hingga Selasa (27/6/2023) mendatang.

Simak rincian jadwal puasa jelang Idul Adha 2023 menurut Muhammadiyah berikut:

  • Puasa 1-7 Zulhijah 1444 H: 19-25 Juni 2023
  • Puasa Tarwiyah (8 Zulhijah 1444 H): 26 Juni 2023
  • Puasa Arafah (9 Zulhijah 1444 H): 27 Juni 2023.

Selanjutnya, pada Rabu, 28 Juni 2023, umat Islam yang tergabung dalam Muhammadiyah akan merayakan Idul Adha 1444 H.

Di sisi lain, pemerintah melalui sidang isbat pada Minggu (18/6/2023) menetapkan 1 Zulhijah 1444 H jatuh pada Selasa, 20 Juni 2023.

Dengan demikian, puasa Zulhijah sudah bisa dilaksanakan mulai besok, Selasa (20/6/2023) hingga Rabu (28/6/2023).

Berikut rincian jadwal puasa jelang Idul Adha 2023 menurut pemerintah:

  • Puasa 1-7 Zulhijah 1444 H: 20-26 Juni 2023
  • Puasa Tarwiyah (8 Zulhijah 1444 H): 27 Juni 2023
  • Puasa Arafah (9 Zulhijah 1444 H): 28 Juni 2023.

Setelah menunaikan ibadah puasa sunah, pada 10 Zulhijah 1444 H, umat Islam akan merayakan hari raya Idul Adha yang jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023.

Hari raya Idul Adha dirayakan dengan menyembelih hewan kurban berupa unta, sapi, kerbau, kambing, atau domba oleh Muslim yang mampu.

Keutamaan puasa Zulhijah

Berpuasa di sepuluh hari pertama bulan Zulhijah memiliki banyak keutamaan. Berikut beberapa keutamaan puasa Zulhijah, sebagaimana dilansir dari laman NU dan Muhammadiyah:

1. Pahala berlipat ganda

Ibadah pada sepuluh hari pertama Zulhijah akan mendapatkan pahala berlipat ganda dibanding ibadah di bulan lain.

Ketentuan tersebut telah tertuang dalam hadis sebagai berikut:

  • "Tidak ada hari-hari yang lebih Allah sukai untuk beribadah selain sepuluh hari pertama Zulhijah, satu hari berpuasa di dalamnya setara dengan satu tahun berpuasa, satu malam mendirikan shalat malam setara dengan shalat pada malam Lailatul Qadar." (HR At-Tirmidzi).

2. Menghapus dosa

Berpuasa pada 9 Zulhijah atau di hari Arafah dapat menghapus dosa satu tahun yang lalu dan satu tahun yang akan datang.

Hapusnya dosa satu tahun lalu dan satu tahun yang akan datang tersebut sesuai dengan hadis berikut:

  • "Puasa Arafah (9 Zulhijah) dapat menghapuskan dosa setahun yang lalu dan setahun akan datang. Puasa Asyura (10 Muharram) akan menghapuskan dosa setahun yang lalu." (HR Muslim).

3. Hari pembebasan dari siksa neraka

Termasuk keutamaan hari Arafah, di hari tersebut Allah lebih banyak membebaskan hamba-Nya dari api neraka dibanding hari lainnya.

Hal tersebut sesuai dengan Hadis Riwayat Muslim berikut:

  • "Tidak ada hari di mana Allah membebaskan hamba dari neraka lebih banyak daripada hari arafah, dan sungguh Dia mendekat lalu membanggakan mereka di depan para malaikat dan berkata: ‘Apa yang mereka inginkan?" (HR Muslim).

https://www.kompas.com/tren/read/2023/06/19/113000265/kapan-puasa-jelang-idul-adha-2023-ini-jadwal-puasa-zulhijah-tarwiyah-dan

Terkini Lainnya

Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Tren
Mengenal Robot Gaban 'Segede Gaban', Sebesar Apa Bentuknya?

Mengenal Robot Gaban "Segede Gaban", Sebesar Apa Bentuknya?

Tren
Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Tren
Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Tren
Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Tren
Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Tren
Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

BrandzView
Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Tren
Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Tren
Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke