Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ramai soal Warganet Rasakan Udara Dingin, BMKG Jelaskan Penyebabnya

KOMPAS.com - Sejumlah warganet merasakan udara dingin yang terjadi belakangan ini.

Salah satu warganet yang merasakan udara dingin tersebut adalah akun Twitter ini.

"Jam 1 siang tpi cuaca udah dingin ajaa. Inilah angin muson timur yg membawa udara kering dari Australia yg sedang musim dingij," tulisnya.

Warganet ini juga merasakan hal serupa. Efeknya, udara dingin membuat kulit menjadi kering.

"Udara dingin akhir2 ini membuat mukamu mjd kering jg gaksi kawan," tulis akun tersebut.

Udara dingin juga dirasakan warganet yang berada di Bali.

"Bali sangat dingin kawan," tulis pemilik akun Twitter tersebut.

Lantas, bagaimana penjelasan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG)?

Penyebab suhu dingin 

Prakirawan Cuaca BMKG Bagas Briliano mengatakan, suhu dingin terjadi karena peralihan angin yang disebabkan oleh adanya pola tekanan tinggi di wilayah Australia.

Sehingga, kata Bagas, terjadi pergerakan massa udara dari Australia menuju Indonesia.

"Angin yang bertiup ini memiliki suhu yang relatif dingin," ujar dia, ketika dihubungi Kompas.com, Rabu (17/5/2023).

Selain itu, Bagas menjelaskan, tutupan awan yang tidak signifikan selama beberapa hari ini menyebabkan radiasi energi yang dilepaskan ke Bumi tidak lama tersimpan.

Pada siang hari, suhu akan panas akibat sinar Matahari yang sampai langsung ke Bumi.

"Sementara pada malam hari suhu menurun sehingga terasa dingin," tutur dia.

Menurutnya, kondisi ini akan berlangsung selama musim kemarau.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/05/17/203000465/ramai-soal-warganet-rasakan-udara-dingin-bmkg-jelaskan-penyebabnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke