Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kulit Belang karena Terbakar Matahari, Bagaimana Cara Mengatasinya?

Pertanyaan itu dibagikan melalui unggahan pada akun Twitter ini pada Selasa (25/4/2023).

Hingga Jumat (28/4/2023) siang, unggahan tersebut disukai 1.842 akun Twitter dan di-retweet sebanyak 178 kali.

Lalu, mengapa kulit bisa belang terbakar Matahari dan bagaimana cara mengatasinya?

Kulit belang terbakar Matahari

Dokter spesialis kulit dan kelamin Skin & Beauty Center Jakarta Titi Moertolo mengungkapkan bahwa kulit memang akan menghitam secara natural kalau terkena sinar Matahari.

"Melanosit akan bereaksi membentuk melanin sebagai pertahanan tubuh. Jadi, sebetulnya itu reaksi yang bagus untuk mencegah kerusakan DNA akibat sinar UV," jelasnya saat dihubungi Kompas.com, Rabu (25/4/2023).

Sinar matahari memancarkan sinar UVA dan UVB yang memberikan dampak negatif, seperti kulit terbakar, kering, berkerut, mengalami penuaan dini, bahkan kanker kulit.

Sebagai perlindungan, tubuh memproduksi pigmen melanin untuk memperbaiki dan melindungi sel-sel yang terganggu oleh radiasi UV. Melanin akan mengubah warna kulit menjadi lebih gelap.

Semakin sering terpapar sinar Matahari dalam waktu yang lama, semakin banyak sel kulit yang terganggu. Akibatnya, warna kulit semakin gelap

"Kalau pernah atau sedang menggunakan produk yang memengaruhi kegiatan melanosit maka reaksinya dapat bermacam-macam. Mula-mula kulit akan kemerahan terus mulai menghitam dan tidak merata alias belang-belang," lanjut dia.

"Cara mengatasi kulit belang terbakar Matahari menggunakan sunscreen," ujarnya kepada Kompas.com, Rabu (26/4/2023).

Selain itu, melakukan eksfoliasi atau memakai produk perawatan juga dapat mencerahkan kulit belang.

Berikut cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi kulit belang akibat terbakar sinar Matahari:

  1. Gunakan pelembab untuk kulit yang terbakar.
  2. Pakai produk yang mengandung bahan seperti vitamin C dan niacinamide.
  3. Pudarkan belang dengan produk mengandung retinol.
  4. Gunakan tabir surya minimal SPF 30 terutama saat berada di luar rumah.

Kulit belang akibat terbakar Matahari umumnya akan menghilang dalam waktu tujuh hingga 10 hari.

Namun untuk mencegahnya, oleskan tabir surya 15 menit sebelum pergi dan gunakan kembali setiap dua jam sekali agar kulit tetap terlindungi.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/04/28/170000865/kulit-belang-karena-terbakar-matahari-bagaimana-cara-mengatasinya-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke