Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apa Itu Ghosting? Berikut Alasan Seseorang Melakukannya

KOMPAS.com - Penjelasan mengenai apa itu ghosting belakangan populer di kalangan anak muda.

Apabila diartikan ke dalam bahasa Indonesia, ghosting artinya tiba-tiba menghilang.

Dilansir dari psycom.net, ghosting sama sekali tidak terbatas pada hubungan romantis jangka panjang.

Hubungan kencan jangka pendek, pertemanan, bahkan hubungan kerja bisa berakhir dengan bentuk ghosting.

Bagi orang yang melakukan ghosting, menjauh dari suatu hubungan adalah jalan keluar yang cepat dan mudah.

Pasalnya, dengan ghosting maka tidak ada drama, tidak histeris, tidak ada pertanyaan yang diajukan, tidak perlu memberikan jawaban atau membenarkan perilaku mereka, tidak perlu berurusan dengan perasaan orang lain.

Namun, tentu saja perilaku ini akan merugikan pihak sebaliknya.

Bagi korban ghosting, mereka akan merasakan ketidakpastian dan ketidaknyamanan yang mendalam.

Korban ghosting dibiarkan bertanya-tanya mengapa, apa yang salah dalam hubungan itu, apa yang salah dengan Anda, apa yang salah dengan mereka, bagaimana ghosting bisa terjadi.

Sejumlah alasan melatarbelakangi seseorang melakukan ghosting atau menghilang begitu saja dari kehidupan orang lain.

Penelitian yang pernah ada telah melihat keterkaitan berbagai jenis kepribadian dengan pilihan untuk mengakhiri suatu hubungan atau perpisahan.

Kemungkinan, orang melakukan ghosting adalah seseorang dengan tipe kepribadian penghindar.

Selain itu, ada tipe kepribadian yang enggan untuk menjadi sangat dekat dengan orang lain karena masalah kepercayaan dan ketergantungan pada seseorang.

Sehingga, mereka lebih cenderung menggunakan ghosting untuk memulai perpisahan.

Penelitian lain menemukan, orang yang percaya pada takdir, yang berpikir bahwa hubungan adalah takdir sehingga ketika sebuah hubungan tidak berjalan, dia cenderung melakukan ghosting.

https://www.kompas.com/tren/read/2022/09/16/190000165/apa-itu-ghosting-berikut-alasan-seseorang-melakukannya

Terkini Lainnya

Minum Apa biar Gula Darah Cepat Turun? Coba 6 Rebusan Berikut

Minum Apa biar Gula Darah Cepat Turun? Coba 6 Rebusan Berikut

Tren
Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 6-7 Juni 2024, Mana Saja?

Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 6-7 Juni 2024, Mana Saja?

Tren
[POPULER TREN] Instansi dengan Formasi CPNS 2024 Terbanyak | Penumpang United Airlines Alami Sakit Misterius

[POPULER TREN] Instansi dengan Formasi CPNS 2024 Terbanyak | Penumpang United Airlines Alami Sakit Misterius

Tren
Tak Banyak yang Tahu, Ini 5 Rahasia Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan

Tak Banyak yang Tahu, Ini 5 Rahasia Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan

Tren
Pakai Jasa Pendorong Ilegal, 5 Anggota Jemaah Haji Indonesia Berurusan dengan Polisi Arab Saudi

Pakai Jasa Pendorong Ilegal, 5 Anggota Jemaah Haji Indonesia Berurusan dengan Polisi Arab Saudi

Tren
Cerita Warga yang Alami 'Blackout' di Sumatera: Tak Bisa Masak Nasi, Borong Genset agar Es Krim Tak Mencair

Cerita Warga yang Alami "Blackout" di Sumatera: Tak Bisa Masak Nasi, Borong Genset agar Es Krim Tak Mencair

Tren
Terobosan Baru, Alat Kontrasepsi Gel KB untuk Pria, Seberapa Efektif?

Terobosan Baru, Alat Kontrasepsi Gel KB untuk Pria, Seberapa Efektif?

Tren
China Angkut Bebatuan dari Sisi Terjauh Bulan, Apa Tujuannya?

China Angkut Bebatuan dari Sisi Terjauh Bulan, Apa Tujuannya?

Tren
Pelanggan PLN yang Terdampak Pemadaman Listrik Total Berhak Dapat Kompensasi, Berapa Besarannya?

Pelanggan PLN yang Terdampak Pemadaman Listrik Total Berhak Dapat Kompensasi, Berapa Besarannya?

Tren
Perbedaan Seragam Astronot Putih dan Oranye, Berikut Masing-masing Fungsinya

Perbedaan Seragam Astronot Putih dan Oranye, Berikut Masing-masing Fungsinya

Tren
5 Negara dengan Cuti Melahirkan Paling Lama, Ada yang sampai 14 Bulan

5 Negara dengan Cuti Melahirkan Paling Lama, Ada yang sampai 14 Bulan

Tren
WHO: Warga Gaza Mulai Makan Pakan Ternak dan Minum Air Limbah

WHO: Warga Gaza Mulai Makan Pakan Ternak dan Minum Air Limbah

Tren
Ini Syarat Pekerja Dapat Cuti Melahirkan 6 Bulan Sesuai dengan UU KIA

Ini Syarat Pekerja Dapat Cuti Melahirkan 6 Bulan Sesuai dengan UU KIA

Tren
Aturan UU KIA: Cuti Melahirkan Sampai 6 Bulan Berlaku Kapan, untuk Siapa, dan Gajinya

Aturan UU KIA: Cuti Melahirkan Sampai 6 Bulan Berlaku Kapan, untuk Siapa, dan Gajinya

Tren
Studi 25 Tahun Ungkap Pola Makan Mencegah Kematian Dini pada Wanita

Studi 25 Tahun Ungkap Pola Makan Mencegah Kematian Dini pada Wanita

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke