Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Simpan Kontak Melalui WhatsApp Web

Selain mudah digunakan, aplikasi ini juga memiliki beragam fitur yang berguna.

Tidak hanya bisa digunakan di ponsel, WhatsApp juga bisa digunakan oleh penggunanya melalui komputer.

Termasuk menggunakan WhatsApp melalui browser komputer atau yang dikenal dengan WhatsApp Web.

Meski demikian, salah satu kelemahan yang dirasakan pengguna ketika menggunakan WhatsApp Web yakni pengguna tak bisa menyimpan nomor kontak orang lain melalui WhatsApp Web.

Lantas apa yang harus dilakukan jika ingin menyimpan kontak menggunakan WhatsApp Web?

Cara menyimpan kontak melalui WhatsApp Web

Dikutip dari We The Geek, agar Anda bisa menyimpan kontak melalui WhatsApp Web maka Anda bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga yakni InTouchApp.

Hal ini karena secara default, WhatsApp Web tak menyediakan fitur untuk menyimpan nomor.

Bagi Anda yang ingin menyimpan kontak melalui WhatsApp Web, maka caranya yakni sebagai berikut:

Proses menyimpan kontak WhatsApp Web selanjutnya cukup mudah.

Caranya yakni buka aplikasi WhatsApp Web di browser dan klik obrolan yang kontaknya ingin ditambahkan sebagai kontak baru

Selanjutnya klik tombol “Simpan Kontak” pada header tampilan antarmuka yang muncul.

Adapun tahapan terakhir untuk menyimpan kontak yakni Anda tinggal memilih menyimpan kontak baru sebagai kontak yang sudah ada atau sebagai kontak yang baru.

https://www.kompas.com/tren/read/2022/06/28/073000465/cara-simpan-kontak-melalui-whatsapp-web

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke