Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Cara Cek Tagihan BPJS Kesehatan Melalui Ponsel

KOMPAS.com - Peserta BPJS Kesehatan harus membayar iuran sesuai kelas perawatan masing-masing setiap bulan, selambat-lambatnya tanggal 10.

Jika tidak, maka kepesertaannya menjadi tidak aktif dan tidak bisa menikmati fasilitas kesehatan.

Selain itu, merujuk pada Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2022, masyarakat yang tidak menjadi peserta aktif BPJS Kesehatan juga tidak bisa menikmati sejumlah layanan publik.

Layanan publik tersebut, antara lain permohonan STNK, SKCK, SIM, hingga mengurus sertifikat tanah, pendaftaran sekolah, dan lain-lain.

Oleh karena itu, peserta perlu melakukan cek tagihan BPJS Kesehatan secara berkala agar tidak terlambat membayar.

Sebenarnya, iuran BPJS Kesehatan sudah bisa menggunakan sistem autodebet. Sistem ini akan membantu membayarkan iuran secara otomatis dengan cara memotong rekening peserta.

Meski demikian, bagi yang belum mengaktifkan sistem autodebet karena beberapa alasan, sewaktu-waktu perlu melakukan cek tagihan BPJS Kesehatan.

Lantas, bagaimana cara cek tagihan BPJS Kesehatan?

Cara cek tagihan BPJS Kesehatan

Cek tagihan BPJS Kesehatan bisa dilakukan secara online hanya melalui ponsel. Simak informasi selengkapnya berikut ini:

1. Melalui aplikasi Mobile JKN

Mobile JKN merupakan aplikasi dari BPJS Kesehatan yang bertujuan untuk memudahkan akses masyarakat pengguna Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS).

Melalui aplikasi ini, masyarakat bisa memanfaatkan banyak fasilitas dan fitur yang ditawarkan, mulai dari cek tagihan BPJS hingga mengurus kepindahan fasilitas kesehatan.

Berikut cara cek tagihan BPJS Kesehatan melalui aplikasi Mobile JKN:

2. Melalui Chat Assistant JKN (Chika)

Layanan Chika atau Chat Assistant JKN adalah layanan BPJS Kesehatan yang membantu peserta mendapatkan informasi dengan cepat.

Chika dapat diakses melalui beberapa aplikasi media sosial, seperti Facebook Messenger yang dapat diakses melalui facebook.com/BPJSKesehatanRI/.

Melalui aplikasi Telegram di @CHIKA_BPJSKesehatan_bot, serta aplikasi WhatsApp di nomor 0811-8750-400.

Berikut cek tagihan BPJS Kesehatan via Chika:

3. Melalui SMS

Selanjutnya, peserta bisa melakukan cek tagihan BPJS Kesehatan melalui SMS ke nomor resmi 0877-7550-0400.

Layanan SMS merupakan layanan informasi dua arah yang disampaikan melalui pesan singkat. Cara ini bisa dilakukan saat terkendali dengan jaringan internet.

Berikut tata caranya, dilansir dari laman BPJS Kesehatan:

  • Kirim SMS dengan format "TAGIHAN Nomor Kartu BPJS Kesehatan".
  • Misalnya, "TAGIHAN 0001260945809".
  • Kirimkan ke nomor 0877-7550-0400.

Selain cara di atas, bisa juga mengikuti langkah-langkah berikut untuk medapat informasi lainnya:

  • Ketik "NIK Nomor Induk Kependudukan".
  • Contoh, "NIK 357303030987".
  • Kirimkan ke nomor 0877-7550-0400.

Atau bisa juga menggunakan cara berikut:

4. Melalui telepon

Cara cek tagihan BPJS Kesehatan bisa dilakukan dengan menelepon Care Center 165.

Caranya, peserta hanya perlu menghubungi nomor 165 untuk mengetahui tagihan iuran BPJS Kesehatan.

Nantinya, operator akan menginformasikan jumlah tagihan BPJS Kesehatan yang harus dibayar peserta.

5. Melalui aplikasi LinkAja!

Dilansir dari laman resmi LinkAja!, berikut cara cek tagihan BPJS Kesehatan lewat aplikasi ini:

  • Buka aplikasi LinkAja! yang sudah diunduh di Google Play Store atau App Store.
  • Daftarkan diri dengan mengisi data diri sesuai petunjuk aplikasi LinkAja!.
  • Jika sudah berhasil terdaftar, di halaman utama pilih menu lainnya.
  • Klik menu "Beli/Bayar Tagihan", lalu pilih "Asuransi".
  • Pilih BPJS Kesehatan Kemudian masukkan ID Pelanggan LinkAja! dan nomor peserta BPJS Kesehatan.
  • Jika nomor yang dimasukkan sudah benar, maka peserta bisa melihat data nama, nomor BPJS Kesehatan, biaya admin, jumlah tagihan, dan jumlah keseluruhan total pembayaran.

6. Melalui BSI Mobile

Cek tagihan BPJS juga bisa dilakukan melalui m-banking seperti BSI Mobile. Nasabah BSI bisa melakukan cek tagihan dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka aplikasi BSI Mobile.
  • Pilih menu "Bayar".
  • Pilih menu "Kesehatan".
  • Masukkan nomor virtual account BPJS Kesehatan.
  • Masukkan jumlah bulan pembayaran.
  • Masukkan PIN transaksi BSI Mobile.
  • Selanjutnya, layar akan menampilkan informasi tagihan BPJS Kesehatan.

Demikian informasi terkait beberapa cara cek tagihan BPJS Kesehatan melalui ponsel. Peserta bisa juga mengecek tagihan BPJS Kesehatan melalui beberapa aplikasi e-commerce atau mesin ATM.

(Sumber: Kompas.com/Nur Jamal Shaid | Editor: Akhdi Martin Pratama)

https://www.kompas.com/tren/read/2022/06/07/203000465/6-cara-cek-tagihan-bpjs-kesehatan-melalui-ponsel

Terkini Lainnya

Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Irak, Bakal Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Irak, Bakal Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tren
Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Tren
Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Tren
Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Tren
Mengenal Robot Gaban 'Segede Gaban', Sebesar Apa Bentuknya?

Mengenal Robot Gaban "Segede Gaban", Sebesar Apa Bentuknya?

Tren
Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Tren
Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Tren
Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Tren
Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Tren
Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

BrandzView
Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke