Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Besok Diumumkan, Ini Link Hasil Seleksi Administrasi Rekrutmen BUMN 2022

Dilansir dari laman resminya, pengumuman hasil seleksi administrasi Rekruitmen Bersama BUMN 2022 akan dilaksanakan puku 14.00 WIB.

Hasil pengumuman tersebut dapat dilihat hingga 11 Mei 2022.

Sebelumnya, Forum Human Capital Indonesia (FHCI) telah membuka rekrutmen bersama pada 14 April 2022. Pendaftaran tersebut ditutup hingga 25 April 2022 pukul 22.00 WIB.

Adapun posisi yang ditawarkan sebanyak lebih dari 2.700 lowongan dari 50 lebih perusahaan BUMN, seperti Mandiri, Pertamnia, KAI, BNI, BRI, Bulog, PLN, Damri, dan sebagainya.

Cara cek hasil seleksi administrasi

Diberitakan oleh Kompas,com (7/5/2022), peserta bisa mengecek pengumuman hasil seleksi administrasi Rekrutmen Bersama BUMN dengan melakukan beberapa cara berikut ini:

  1. Mengunjungi laman https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id
  2. Klik tab menu "Lamaran Saya"
  3. Cek tahapan rekrutmen yang sudah dilalui
  4. Peserta yang memenuhi kualifikasi terbaik (shortlisted candidates) akan diundang untuk mengikuti seleksi tahap berikutnya.

Setiap tahapan dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2022 menerapkan sistem gugur. Hanya kandidat yang lulus di tiap tahapan yang memenuhi kualifikasi untuk mengikuti tahapan selanjutnya

Pendaftar lebih dari 1,2 juta

Dilansir dari Antara, Kementerian BUMN mencatat lebih dari 1,2 juta orang sudah mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2022.

Hal tersebut menunjukkan tingginya antusias dan minat para warga untuk bergabung dan berkontribusi dengan perusahaan BUMN.

“Ini menunjukkan besarnya minat para milenial Indonesia untuk bergabung di BUMN dan berkontribusi dalam kemajuan perekonomian bangsa," ujar Deputi Bidang Sumber Daya Manusia, Teknologi dan Informasi Kementerian BUMN Tedi Bharata.

Rekruitmen Bersama BUMN 2022 ini merupakan komitmen Menteri BUMN Erick Thohir yang menginginkan agar BUMN terus membuka lapangan kerja dan seluruh proses rekrutmennya harus dikawal dengan baik.

Tujuannya adalah untuk melakukan transformasi BUMN menuju ke arah yang semakin profesional. Transformasi di bidang sumber daya manusia ini juga dimaksudkan untuk mendapatkan dan mempertahankan talenta terbaik dalam mengelola BUMN.

Selama proses rekruitmen, FHCI memastikan bahwa seluruh tahapan prosesnya tidak dikenai biaya sepeserpun, transparan, dan akuntabel.

Jadwal pelaksanaan Rekruitmen Bersama BUMN 2022

Setelah dinyatakan lulus seleksi administrasi Rekrutmen Bersama BUMN 2022, peserta masih harus mnegikuti beberapa tahapan seleksi lainnya, yakni Tes Kemampuan Dasar (TKD), Tes Kemampuan Bidang (TKB) hingga wawancara.

Berikut jadwal pelaksanaan Rekrutmen Bersama BUMN 2022:

  1. Tahap 1, Registrasi Online dan Seleksi Administrasi: 14 April - 25 April 2022
  2. Pengumuman Tahap 1, Registrasi Online dan Seleksi Administrasi: 9 Mei - 11 Mei 2022
  3. Tahap 2, TKD dan Core Values BUMN: 17 Mei - 27 Mei 2022
  4. Pengumuman Tahap 2, TKD dan Core Values BUMN: 8 Juni - 10 Juni 2022
  5. Tahap 3, TKB dan Wawancara hingga MCU: 12 Juni - 25 Juni 2022
  6. Pengumuman Final Calon Pegawai BUMN: 4 Juli 2022
  7. Bela Negara: 11 Juli 2022
  8. Inagurasi: 18 Juli 2022. 

https://www.kompas.com/tren/read/2022/05/08/173100365/besok-diumumkan-ini-link-hasil-seleksi-administrasi-rekrutmen-bumn-2022

Terkini Lainnya

Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Tren
Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Tren
Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Tren
Mengenal Robot Gaban 'Segede Gaban', Sebesar Apa Bentuknya?

Mengenal Robot Gaban "Segede Gaban", Sebesar Apa Bentuknya?

Tren
Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Tren
Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Tren
Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Tren
Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Tren
Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

BrandzView
Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke