Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ramai soal Channel IndiHome yang Bagus-bagus Dibuka, Ada Apa?

KOMPAS.com - Sebuah unggahan bernarasi channel IndiHome yang bagus-bagus dibuka ramai di media sosial, Minggu (26/9/2021).

Unggahan tersebut dibagikan oleh akun Instagram @agendasolo.

"Wah mayan lurr, channel indihome sing apik2 dibuka," demikian narasi pada unggahan yang telah disukai lebih dari 3.600 kali itu.

Penjelasan Telkom soal channel IndiHome

Vice President Marketing Management Telkom E Kurniawan mengatakan, Telkom memberikan ganti rugi berupa pembukaan semua channel yang ada di IndiHome TV.

Pembukaan semua channel tersebut merupakan bagian dari kompensasi atas kerugian gangguan jaringan fiber optik yang dialami pelanggan IndiHome pada Minggu (19/9/2021).

IndiHome TV merupakan layanan televisi berbayar milik Telkom Indonesia yang harganya paketnya menyesuaikan dengan jumlah channel yang dipilih pelanggan.

Adapun pembukaan semua channel atau all channel Indihome TV itu diberikan mulai 26 September hingga 15 Oktober 2021.

"Untuk aktivasi pembukaan all channel, pelanggan hanya perlu melakukan restart STB (set top box)," ujarnya dalam keterangan resminya dikutip Kompas.com, Selasa (28/9/2021).

Kompensasi lainnya, Telkom Indonesia juga memberikan penundaan pembayaran tagihan yang semula 20 September menjadi 25 September, serta menghilangkan denda keterlambatan pembayaran tagihan.

Kurniawan mengatakan, kompensasi tagihan yang diperoleh sesuai dengan service level guarantee setiap pelanggan dengan mempertimbangkan daerah yang terdampak.

Hingga saat ini, layanan IndiHome sudah 100 persen kembali normal. Layanan TelkomGroup termasuk IndiHome sempat mengalami penurunan kualitas.

Hal ini hanya dirasakan di beberapa lokasi, antara lain Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara, Kalimantan, dan kawasan Timur Indonesia.

Lebih lanjut, Kurniawan menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan pelanggan sekaligus terima kasih atas kepercayaan pelanggan selama ini.

"Sejak 20 September 2021, layanan IndiHome mulai membaik dan diberlakukan manajemen bandwidth yang diprioritaskan untuk kebutuhan WFH dan LFH," imbuh dia.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/09/28/130500165/ramai-soal-channel-indihome-yang-bagus-bagus-dibuka-ada-apa-

Terkini Lainnya

Sidang SYL: Beli Kado dan Renovasi Rumah Pribadi dari Uang Kementan

Sidang SYL: Beli Kado dan Renovasi Rumah Pribadi dari Uang Kementan

Tren
Rincian Formasi CPNS Sekolah Kedinasan 2024, STAN Terbanyak

Rincian Formasi CPNS Sekolah Kedinasan 2024, STAN Terbanyak

Tren
Pertandingan Indonesia Vs Guinea Disiarkan di RCTI, Kick Off 20.00 WIB

Pertandingan Indonesia Vs Guinea Disiarkan di RCTI, Kick Off 20.00 WIB

Tren
Berawal dari Cabut Gigi, Perempuan Ini Alami Infeksi Mulut hingga Meninggal Dunia

Berawal dari Cabut Gigi, Perempuan Ini Alami Infeksi Mulut hingga Meninggal Dunia

Tren
Ramai soal Kepribadian Kucing Ditentukan oleh Warna Bulunya, Pakar: Tidak Selalu Kucing 'Oren' Barbar

Ramai soal Kepribadian Kucing Ditentukan oleh Warna Bulunya, Pakar: Tidak Selalu Kucing "Oren" Barbar

Tren
8 Suplemen untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

8 Suplemen untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Tren
Profil Sadiq Khan, Anak Imigran Pakistan yang Sukses Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Profil Sadiq Khan, Anak Imigran Pakistan yang Sukses Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Tren
Bukan Cuma Olahraga, Lakukan 3 Gerakan Ini untuk Jaga Kesehatan

Bukan Cuma Olahraga, Lakukan 3 Gerakan Ini untuk Jaga Kesehatan

Tren
Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Tren
Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN]  Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

[POPULER TREN] Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

Tren
PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

Tren
Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Tren
Cara Menyewa Kereta Api Luar Biasa untuk Perjalanan Wisata

Cara Menyewa Kereta Api Luar Biasa untuk Perjalanan Wisata

Tren
Kemendagri Pastikan PNS di Lubuklinggau yang Tiba-tiba Jadi WN Malaysia Sudah Kembali Jadi WNI

Kemendagri Pastikan PNS di Lubuklinggau yang Tiba-tiba Jadi WN Malaysia Sudah Kembali Jadi WNI

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke