Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Viral Video Memasak Nasi Goreng Telur Disaring dan Dicuci, Ini Cerita di Baliknya

KOMPAS.com – Sebuah video mengenai seseorang yang mengomentari acara memasak di BBC Food ramai dibicarakan netizen.

Video tersebut viral karena cara memasak nasi dalam video yang terlihat berbeda dengan cara memasak nasi pada umumnya. 

Dalam video yang beredar terlihat si pembawa acara memasak nasi dengan menambahkan air, menggunakan cangkir untuk mengukur air.

“Kenapa kamu mengukur air menggunakan gelas? Gunakan jarimu! Kamu ambil air masukkan beras sampai garis pertama ujung jarimu bukan dengan gelas. Langkah pertama sudah salah!” kritik pria tersebut sembari menunjukkan jari telunjukknya untuk memberitahu cara tersebut salah.

Selanjutnya dia juga mengkritik si pembawa acara yang tidak mencuci berasnya terlebih dahulu.

Kemudian saat nasi sudah matang si pembawa acara mengatakan bahwa nasinya terlihat bagus tetapi langsung dibantah oleh si pria bahwa nasi tersebut tidaklah bagus.

“Nasinya tidak terlihat bagus dan kamu membohongi orang-orang. Terlalu lembek,” komentarnya.

Si pria tersebut kemudian kembali terkejut saat pembawa acara terlihat menggunakan saringan.

“Apa yang dilakukannya? Meniriskannya? Oh My God!” ujar si pria terkejut.

“Meniriskannya dengan saringan? Bagaimana kamu melakukannya? Ini bukan pasta!” kritik dia

Ia kemudian kembali mengkritik saat si pembawa acara mencuci nasi yang sudah ditiriskan dengan air mengalir.

Salah satu netizen Indonesia yang membagikan postingan tersebut salah satunya oleh akun Twitter @ukmekgnac.

Ia mengunggah sembari menyertakan caption “Medok Hongkong aksennya,” ujarnya.

Video tersebut hingga kini telah dibagikan ulang sebanyak 37 ribu kali, disukai lebih dari 67 riibu pengguna dan dikomentari lebih dari seribu orang.

Mengutip dari Globaltimes, di China postingan tersebut diunggah salah satunya oleh netizen Heyetietie di Bilibili sebuah platform video China.

“Jika ibuku tau aku memasak tanpa mencuci beras kemudian menambahkan air terlalu banyak dan membilas nasi menggunakan air keran, dia pasti akan mengikat saya dan memukuli saya dengan tongkat,” komentar pengguna Bilibili lain.

Sementara itu di Malaysia, postingan tersebut diunggah oleh seorang netizen dengan akun Facebook Kapten Ishyam Taib “Cara memasak nasi reaksi tak ternilai harganya” tulisnya.

Video tersebut dibagikan ulang bahkan hingga lebih dari 450 ribu pengguna, dikomentari sebanyak 120 ribu komentar dan ditanggapi lebih dari 331 ribu pengguna.

Penelusuran Kompas.com

Pria berbaju oranye tersebut rupanya adalah Youtuber Malaysia bernama Nigel Ng atau yang biasa dikenal dengan Uncle Roger.

Adapun pembawa acara BBC tersebut adalah Hersha Patel.

Postingan yang viral di beberapa media sosial itu sendiri berasal dari video di kanal Youtube Uncle Roger @mrnigelng berjudul “Uncle Roger DISGUSTED by this Egg Fried Rice Video (BBC Food)

Mengutip dari Coconuts Kl Uncle Roger akhirnya bertemu dengan sang koki BBC sekitar seminggu usai dia mengunggah video tersebut.

Adapun Patel telah bertemu dengan Roger dalam sebuah acara makan malam untuk membahas rencana sebuah kolaborasi video satu sama lain.

Hal tersebut disampaikan oleh Patel dalam unggahan Instagramnya yang menunjukkan mereka berdua sedang bersama.

“Follow dia. Hersha benar-benar bagus, dia presenter hebat, lucu, tapi jangan berkomentar sesuatu di Instagramnya oke? Kalau tidak Paman Roger akan datang untukmu,” ujar Ng dalam unggahan yang diposting Patel.

Uncle Roger mengatakan dirinya akan berkolaborasi dengan Patel dalam video baru di mana nantinya Hersha akan menunjukkan bagaimana sebenarnya dia menanak nasi.

Patel sendiri menjelaskan bahwa sebenarnya ia tahu caranya memasak nasi. Akan tetapi saat itu dia mengaku hanya mengikut arahan naskah dari pihak BBC Food.

Dalam video baru mereka rencananya Patel akan menunnjukkan bahwa dirinya akan memasak nasi dengan cara India.

Video asli saat Patel memasak untuk BBC Food berikut ini: 

https://www.kompas.com/tren/read/2020/07/28/152929265/viral-video-memasak-nasi-goreng-telur-disaring-dan-dicuci-ini-cerita-di

Terkini Lainnya

Gempa M 5,0 Guncang Pacitan, Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,0 Guncang Pacitan, Tidak Berpotensi Tsunami

Tren
6 Cara Intermittent Fasting, Metode Diet Isa Bajaj yang Berhasil Turun Berat Badan 12 Kg

6 Cara Intermittent Fasting, Metode Diet Isa Bajaj yang Berhasil Turun Berat Badan 12 Kg

Tren
Sidang SYL: Beli Kado dan Renovasi Rumah Pribadi dari Uang Kementan

Sidang SYL: Beli Kado dan Renovasi Rumah Pribadi dari Uang Kementan

Tren
Rincian Formasi CPNS Sekolah Kedinasan 2024, STAN Terbanyak

Rincian Formasi CPNS Sekolah Kedinasan 2024, STAN Terbanyak

Tren
Pertandingan Indonesia Vs Guinea Disiarkan di RCTI, Kick Off 20.00 WIB

Pertandingan Indonesia Vs Guinea Disiarkan di RCTI, Kick Off 20.00 WIB

Tren
Berawal dari Cabut Gigi, Perempuan Ini Alami Infeksi Mulut hingga Meninggal Dunia

Berawal dari Cabut Gigi, Perempuan Ini Alami Infeksi Mulut hingga Meninggal Dunia

Tren
Ramai soal Kepribadian Kucing Ditentukan oleh Warna Bulunya, Pakar: Tidak Selalu Kucing 'Oren' Barbar

Ramai soal Kepribadian Kucing Ditentukan oleh Warna Bulunya, Pakar: Tidak Selalu Kucing "Oren" Barbar

Tren
8 Suplemen untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

8 Suplemen untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Tren
Profil Sadiq Khan, Anak Imigran Pakistan yang Sukses Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Profil Sadiq Khan, Anak Imigran Pakistan yang Sukses Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Tren
Bukan Cuma Olahraga, Lakukan 3 Gerakan Ini untuk Jaga Kesehatan

Bukan Cuma Olahraga, Lakukan 3 Gerakan Ini untuk Jaga Kesehatan

Tren
Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Tren
Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN]  Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

[POPULER TREN] Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

Tren
PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

Tren
Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke