Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saat Beberapa Klub Italia Terancam Bangkrut di Tengah Pandemi Corona...

KOMPAS.com - CEO Monza, Adriano Galliani mengklaim klub-klub papan atas di Eropa berisiko mengalami kebangkrutan karena kurangnya pemasukan selama masa istirahat pemain saat wabah virus corona melanda.

Dilansir dari Football Italia, Rabu (22/4/2020), mantan wakil presiden AC Milan ini prihatin tentang situasi keuangan di sepak bola Eropa dan mengungkapkan bahwa dunia sepak bola tengah menghadapi masalah tertentu.

Ia menjelaskan, penangguhan kompetisi menyebabkan tidak adanya pemasukan dari penjualan tiket dan pendapatan dari televisi.

"Akun-akun itu meledak di udara karena utang klub dan hilangnya pendapatan TV. Situasinya berpotensi dramatis," ujar Galliani kepada Telelombardia.

"Ini bukan hanya angsuran terakhir dari hak siar TV yang hilang, tidak ada pendapatan stadion. Dan 400 juta euro (atau sebanyak Rp 6,72 triliun) yang belum didistribusikan UEFA untuk Piala Eropa. Klub-klub top di Eropa berisiko kebangkrutan, pengurangan gaji tidak akan cukup," lanjut dia.

Ia mengungkapkan, pihak Barcelona telah mengumpulkan 50 juta euro (atau sekitar Rp 840,2 miliar) untuk Camp Nou, salah satu stadion sepak bola yang juga kandang FC Barcelona.

Namun, hal itu menyebabkan kerusakan yang tak terhitung.

Sementara itu, UEFA telah mengalami kerugian karena penundaan Kejuaraan Eropa.

Desa Olimpiade Tokyo diubah menjadi perumahan umum dan saat ini masih dalam progres.

Menurut Galliani, ini merupakan masalah yang tidak sepenuhnya dipahami orang-orang.

Meski begitu, Galliani memperingatkan agar sepak bola harus terus berlanjut meski ada kendala pandemi virus corona.

Saat ini, pemerintah sedang membahas pelonggaran terkait langkah-langkah penguncian wilayah (lockdown) yang dimulai pada 4 Mei mendatang.

Pelonggaran ini dapat mencakup pemberian izin pemain untuk kembali ke pelatihan dengan tetap dilakukannya tes Covid-19 secara harian.

"Hanya virus tersebut yang dapat menentukan kapan waktunya. Ini sangat sulit, karena suatu hari kita harus kembali berlatih dengan sepak bola dan itu akan memakan waktu sekitar 4 minggu lagi sebelum mereka siap untuk bermain. Jadi, saya tidak tahu kapan liga bisa dilanjutkan," ujar Galliani.

Ia menambahkan, dengan adanya utang yang dimiliki beberapa klub dan hilangnya pendapatan mereka, hal tersebut akan menjadi situasi yang memprihatikan.

Beberapa klub Italia berisiko bangkrut tanpa adanya pendapatan baru.

"Tidak ada yang bisa mempertahankan penangguhan jangka lama dari sepak bola," imbuhnya.

https://www.kompas.com/tren/read/2020/04/23/190400465/saat-beberapa-klub-italia-terancam-bangkrut-di-tengah-pandemi-corona-

Terkini Lainnya

Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Tren
Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN]  Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

[POPULER TREN] Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

Tren
PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

Tren
Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Tren
Cara Menyewa Kereta Api Luar Biasa untuk Perjalanan Wisata

Cara Menyewa Kereta Api Luar Biasa untuk Perjalanan Wisata

Tren
Kemendagri Pastikan PNS di Lubuklinggau yang Tiba-tiba Jadi WN Malaysia Sudah Kembali Jadi WNI

Kemendagri Pastikan PNS di Lubuklinggau yang Tiba-tiba Jadi WN Malaysia Sudah Kembali Jadi WNI

Tren
Ramai soal Milky Way di Langit Indonesia, Simak Waktu Terbaik untuk Menyaksikannya

Ramai soal Milky Way di Langit Indonesia, Simak Waktu Terbaik untuk Menyaksikannya

Tren
Seorang Suami di Cianjur Tak Tahu Istrinya Laki-laki, Begini Awal Mula Perkenalan Keduanya

Seorang Suami di Cianjur Tak Tahu Istrinya Laki-laki, Begini Awal Mula Perkenalan Keduanya

Tren
Cara Menghapus Semua Postingan Facebook, Mudah Bisa lewat HP

Cara Menghapus Semua Postingan Facebook, Mudah Bisa lewat HP

Tren
Dampak Pemasangan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, 21 Kereta Berhenti di Jatinegara hingga 30 November 2024

Dampak Pemasangan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, 21 Kereta Berhenti di Jatinegara hingga 30 November 2024

Tren
Mengenal Mepamit dan Dharma Suaka, Upacara Jelang Pernikahan yang Dilakukan Rizky Febian-Mahalini

Mengenal Mepamit dan Dharma Suaka, Upacara Jelang Pernikahan yang Dilakukan Rizky Febian-Mahalini

Tren
Apa Perbedaan antara CPU dan GPU Komputer? Berikut Penjelasannya

Apa Perbedaan antara CPU dan GPU Komputer? Berikut Penjelasannya

Tren
Kucing Calico dan Tortie Kebanyakan Betina, Ini Alasannya

Kucing Calico dan Tortie Kebanyakan Betina, Ini Alasannya

Tren
10 Mei 'Hari Kejepit', Apakah Libur Cuti Bersama?

10 Mei "Hari Kejepit", Apakah Libur Cuti Bersama?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke