Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal MotoGP Qatar 2024: Seri Pembuka, Debut Marc Marquez di Atas Ducati

Kompas.com - 26/02/2024, 16:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Jadwal MotoGP Qatar 2024 bakal digulirkan dua pekan mendatang. Seri pembuka tersebut sekaligus akan menjadi momen debut resmi Marc Marquez di atas motor Ducati.

Jadwal MotoGP 2024 akan dibuka dengan seri perdana di Sirkuit Internasional Lusail, Qatar.

MotoGP Qatar 2024 dijadwalkan bergulir pada 8-10 Maret 2024 mendatang.

Baca juga: Jadwal MotoGP 2024: Mulai 2 Pekan Lagi, Mandalika Bergulir September

Salah satu momen paling ditunggu pada seri pembuka di Qatar adalah debut Marc Marquez menunggangi motor Ducati.

Diketahui, Marc Marquez memilih meninggalkan Honda lebih cepat dan bergabung dengan tim satelit Ducati, Gresini Racing.

MotoGP 2024 pun bakal menjadi penanda era baru bagi seorang Marc Marquez.

Setelah 10 musim membalap bersama Honda di kelas premier, kini Marquez akan menggeber Ducati di lintasan.

Usai menjalani serangkaian tes pramusim, pebalap asal Spanyol itu mengaku masih membutuhkan waktu beradaptasi dengan motor barunya.

Baca juga: Marquez Kecelakaan Pertama di Ducati: Sengaja untuk Capai Limit Motor

"Saya masih akan membuat beberapa kesalahan dalam balapan, itu bagian dari proses ini. Namun saya harus tetap tenang dan melanjutkan apa yang saya lakukan di pramusim," kata Marquez, dikutip dari Crash.

"Akan ada balapan di mana saya akan menderita. Tetapi jika saya harus menderita, saya akan menderita. Akan ada hari-hari yang lebih sulit. Tapi saya hanya ingin mencoba menikmatinya," imbuh juara dunia delapan kali tersebut.

Sebagai informasi, jadwal MotoGP 2024 bakal menggulirkan 21 seri yang dimulai dari Qatar dan berakhir di Valencia.

Satu seri baru dalam jadwal MotoGP 2024 dalah Grand Prix Kazakhstan yang akan menjadi balapan kedelapan musim ini.

Sementara itu, MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika akan menjadi seri ke-16, akhir September yang akan datang.

Baca juga: Jawaban Marc Marquez Saat Ditanya Peluang Akhiri Perseteruan dengan Valentino Rossi

Berikut adalah jadwal seri pembuka MotoGP 2024 di Qatar.

Jadwal MotoGP Qatar 2024

Jumat (8/3/2024)

  • 18.00-18.35 WIB: Free Practice Moto3
  • 18.50-19.30 WIB: Free Practice Moto2
  • 19.45-20.30 WIB: Free Practice 1 MotoGP
  • 22.15-22.50 WIB: Practice 1 Moto3
  • 23.05-23.45 WIB: Practice 1 Moto2

Sabtu (9/3/2024)

  • 00.00-01.00 WIB: Practice MotoGP
  • 16.30-17.00 WIB: Practice 2 Moto3
  • 17.15-17.45 WIB: Practice 2 Moto2
  • 18.00-18.30 WIB: Free Practice 2 MotoGP
  • 18.40-18.55 WIB: Kualifikasi 1 MotoGP
  • 19.30-20.45 WIB: Kualifikasi 2 MotoGP
  • 21.50-21.05 WIB: Kualifikasi 1 Moto3
  • 21.15-21.30 WIB: Kualifikasi 2 Moto3
  • 21.45-22.00 WIB: Kualifikasi 1 Moto2
  • 22.10-22.25 WIB: Kualifikasi 2 Moto2
  • 23.00 WIB: Sprint Race MotoGP (11 laps)

Minggu (10/3/2024)

  • 19.40-19.50 WIB: MotoGP Warm-up
  • 21.00 WIB: Race Moto3 (16 laps)
  • 22.15 WIB: Race Moto2 (18 laps)

Senin (11/3/2024)

  • 00.00 WIB: Race MotoGP (22 laps)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com