Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Man City Ingin Boyong Messi: Diingatkan Masih Tim Papan Tengah, Akhirnya Dapat Robinho

Kompas.com - 07/12/2023, 17:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Goal

"Kami harus mencoba mewujudkannya dan saya mengenal pelatih Real Madrid saat itu, Bernd Schuster. Jadi saya meneleponnya untuk menanyakan apakah ada kesempatan untuk membiarkan Robinho berbicara dengan kami."

"Itu adalah hari yang gila, ada banyak tawaran yang masuk untuk Lionel Messi dan segala macamnya! Akhirnya kami bisa mendapatkan Robinho yang merupakan hal luar biasa, dan sisanya adalah sejarah," ucap Hughes.

Tepat pada hari akuisisi Sheikh Mansour, Manchester City akhirnya sukses mendaratkan Robinho dengan harga 32,5 juta poundsterling atau sekitar Rp 634 miliar (kurs saat ini).

Pada awalnya, penampilan Robinho bersama Man City tampak mejanjikan dengan langsung mencetak gol pada laga debutnya di Premier League.

Akan tetapi, musim kedua winger Brasil itu di Man City tak berjalan baik sehingga ia dipinjamkan ke klub lamanya, Santos.

Soal transfer Robinho, Mark Hughes bahkan membuat lelucon bahwa kabar sang pemain mengira bakal pindah ke tim tetangga, Manchester United, adalah benar adanya.

"Mungkin ada sedikit kebenaran dalam rumor yang mengatakan bahwa Robinho mengira dia akan bergabung dengan Manchester United.

"Dia tentu saja tidak mengenali saya ketika dia muncul, dia mungkin berharap untuk melihat Sir Alex Ferguson di bandara. Dia mungkin sedikit kecewa," kata Hughes yang dipecat pada 2009 untuk digantikan Roberto Mancini.

Baca juga: John Stones: Pemain Man City Perlu Menggunakan Rasa Sakit untuk Bangkit

Terlepas dari "kegilaan" ide transfer pada hari pertama akuisisi, kedatangan Sheikh Mansour menjadi penanda era baru Manchester City.

Proyek ambisius yang dibangun sejak 2008 kini mulai membuahkan hasil dengan The Citizens berjaya di Liga Inggris dan kompetisi Eropa.

Sejak kedatangan Sheikh Mansour bersama Abu Dhabi United Group, Man City sukses meraih berbagai trofi bergengsi termasuk tujuh titel Premier League.

Bahkan, musim lalu Manchester City di bawah asuhan Josep "Pep" Guardiola sukses menguasai Inggris dan Eropa dengan meraih treble winners yakni juara Premier League, Piala FA, serta Liga Champions.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com