Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asian Para Games 2022, Saptoyogo Lawan Sakit demi Emas bagi Merah Putih

Kompas.com - 23/10/2023, 19:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Saptoyogo Purnomo mempersembahkan medali emas perdana untuk Indonesia pada Asian Para Games 2022 di Hangzhou, China, Senin (23/10/2023). 

Bertanding di Huanglong Sports Center Stadium, Saptoyogo menjadi yang terbaik pada cabang olahraga (cabor) para-atletik nomor Men's 400m T37 dengan mencatatkan waktu 54,80 detik. 

Sepanjang pertandingan, Saptoyogo tidak hanya melawan rival-rivalnya, tetapi juga harus menahan rasa sakit di kedua pahanya.

"Saya berlomba melawan rasa sakit di paha kaki kiri dan kaki kanan. Namun, saya tahan rasa sakit itu sepanjang lomba supaya bisa meraih emas bagi Indonesia," ucap Saptoyogo dalam keterangan Komite Paralimpiade Nasional (NPC) Indonesia. 

Baca juga: Asian Para Games 2022: Indonesia Raih 4 Medali, Saptoyogo Sumbang Emas Pertama

Kondisinya yang tak prima juga membuat Yogo harus mengatur strategi sehingga bisa mengalahkan lawan-lawannya. 

"Saya berlari juga mengandalkan feeling. Saat 100 meter saya masih berlari pelan hingga memasuki awal 200 meter," katanya. 

"Namun, di penghujung 200 meter, baru saya mengeluarkan semua kemampuan hingga masuk garis finis. Memang lomba tadi sangat berat," tutur Yogo. 

Setelah menyentuh garis finis, Yogo langsung mendapatkan perawatan karena mengalami kram dan rasa sakit di paha kiri. 

Baca juga: Saptoyogo Raih Emas Pertama Indonesia pada Asian Para Games 2022: Pantang Menyerah, Ciptakan Kejutan

Yogo harus segera memulihkan kondisinya sebab ia masih akan turun di nomor 100 dan 200 meter T37 putra. 

Berdasarkan jadwal Asian Para Games 2022, perlombaan para-atletik nomor 100 dan 200 meter T37 putra bakal berlangsung Rabu (25/10/2023). 

Adapun kontingen Indonesia sejauh ini sudah mengumpulkan delapan medali dengan rincian satu emas, dua perak, dan tiga perunggu. 

Raihan delapan medali membuat Indonesia untuk sementara berada di peringkat kesembilan klasemen Asian Para Games 2022. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com