Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bursa Transfer Eropa: Lukaku Menuju Roma, Man United Memburu Bek Kiri

Kompas.com - 29/08/2023, 09:15 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Klub-klub Eropa masih terus bergerak menjelang penutupan bursa transfer musim panas 2023, 1 September mendatang. Romelu Lukaku kian dekat dengan AS Roma, sedangkan Manchester United kini memburu bek kiri.

Sejumlah pembelian besar telah terjadi sejak bursa transfer musim panas Eropa dibuka pada Juni lalu.

Moises Caicedo yang ditebus Chelsea dari Brighton dengan paket harga 100 juta poundsterling (Rp 1,9 triliun) plus bonus 15 juta poundsterling atau sekitar Rp 288,9 miliar menjadi pembelian termahal pada bursa transfer kali ini.

Nama gelandang bertahan asal Ekuador itu pun kini tercatat sebagai pemain termahal di Liga Inggris.

Nilai transfer Caicedo langsung memecahkan rekor yang sebelumnya dibuat Arsenal saat memboyong Declan Rice dari West Ham dengan paket harga 100 juta poundsterling plus bonus 5 juta poundsterling.

Sementara itu, transfer termahal ketiga pada musim panas ini dicatatkan oleh Real Madrid yang membeli Jude Bellingham dari Borussia Dortmund seharga 88 juta poundsterling dengan bonus mencapai 25 juta poundsterling.

Baca juga: Moises Caicedo Layak Menjadi Pemain Termahal Liga Inggris?

Setelah transfer-transfer mahal terjadi, klub-klub Eropa diprediksi tidak akan menggelontorkan dana besar lagi untuk membeli pemain.

Meski begitu, masih ada perpindahan pemain top yang bakal terjadi menjelang penutupan bursa transfer musim panas 2023 pada 1 September mendatang.

Lukaku menuju Roma

Masa depan Romelu Lukaku mulai menemui titik terang. Setelah nasibnya tak menentu, striker Belgia itu dikabarkan segera bergabung dengan AS Roma.

Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, pada Selasa (29/8/2023) mengabarkan bahwa Dan Friedkin selaku pemilik AS Roma terlibat langsung dalam perpindahan Lukaku.

Lukaku disebut bakal mendarat di Roma pada Selasa sore waktu Italia.

Baca juga: Hubungan Lukaku dan Pochettino Makin Memanas

Man United memburu bek kiri

Manchester United dikabarkan sedang ingin menambah amunisi di posisi bek kiri.

Kubu Old Trafford disebut telah menjalin kontak dengan Marc Cucurella (Chelsea), Marcos Alonso (Barcelona), dan Sergio Reguilon (Tottenham Hotspur).

Selain tiga nama itu, Man United juga membidik bek kiri Lyon asal Argentina, Nicolas Tagliafico, yang sudah dikenal Erik ten Hag saat di Ajax.

Joao Cancelo selangkah lagi gabung Barca

Dari Spanyol, Barcelona selangkah lagi bakal mendapatkan fullback Manchester City, Joao Cancelo.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com