Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AVC Challenge Cup 2023, Voli Putra Indonesia Siap Tempur Vs Kazakhstan

Kompas.com - 11/07/2023, 21:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Timnas bola voli putra Indonesia akan melawan Kazakhstan pada babak 12 besar AVC Challenge Cup 2023.

Laga timnas voli putra Indonesia vs Kazakhstan akan berlangsung pada Rabu (12/7/2023) di University of Taipei, Taiwan.

Timnas voli Indonesia mempunyai bekal positif jelang menghadapi Kazakhstan.

Indonesia berstatus sebagai juara Grup F setelah mengalahkan Bahrain dengan skor 3-2 (33-31, 25-27, 21-25, 25-23, 15-11) pada Senin (10/7/2023).

Baca juga: Hasil Undian AVC Challenge Cup 2023, Indonesia Vs Kazakhstan di Babak 12 Besar

Manajer timnas voli putra Indonesia, Loudry Maspaitella, mengatakan para pemain Indonesia dalam kondisi yang baik dan siap untuk bertanding.

"Semua pemain dalam keadaan baik. Mereka siap berjuang dan tidak takut menghadapi Kazakhstan. Kami optimistis menghadapi mereka," kata Loudry pada Selasa (11/7/2023) dikutip dari BolaSport.

Loudry menjelaskan, menghadapi Kazakhstan yang memiliki pemain-pemain bertubuh besar, Indonesia perlu menerapkan variasi dalam permainan.

Ia menyebutkan bahwa saat dia masih aktif bermain, rata-rata pemain Kazakhstan memiliki tinggi di atas 200 cm.

Namun, saat ini ada yang memiliki tinggi sekitar 190 cm.

Baca juga: Jadwal AVC Challenge Cup 2023, Timnas Voli Putra Indonesia Vs Kazakhstan

"Memang, jika dibandingkan dengan masa saat saya bermain, pemain Kazakhstan sekarang memiliki tinggi yang lebih pendek," ucap Loudry.

"Namun, rata-rata tinggi mereka tetap lebih tinggi dan badannya lebih besar daripada kita. Mereka seperti raksasa dengan tubuh yang besar, mirip orang bule. Blok mereka sangat kuat," ujar mantan toser nasional dari era 1990-2000-an ini.

Oleh karena itu, pemain Indonesia perlu melakukan variasi dalam permainan untuk menghindari blok tersebut.

"Bola harus diumpan dan diarahkan jauh dari blok. Penerimaan bola pertama harus baik sehingga para toser dapat melakukan variasi permainan," tutur Loudry.

Menurut Loudry, kelebihan dari pemain dengan tubuh besar adalah kekuatan fisik yang kuat, tetapi kelebihan Indonesia yang memiliki tubuh lebih kecil adalah fleksibilitas dalam permainan.

Baca juga: Daftar 14 Pemain Timnas Voli Putra Indonesia untuk AVC Challenge Cup 2023

Kazakhstan bukan tim yang benar-benar asing bagi Indonesia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com