Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Cinta Laura Terpilih Jadi Duta FIBA Basketball World Cup 2023

Kompas.com - 11/07/2023, 19:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Panitia Pelaksana (LOC) FIBA Basketball World Cup 2023 Indonesia mengungkap alasan memilih aktris berdarah Jerman-Indonesia, Cinta Laura Kiehl, sebagai local ambassador atau duta kedua untuk ajang bola basket terbesar dunia tersebut. 

Cinta Laura, bersama Raffi Ahmad, duta pertama yang sudah diangkat sejak tahun lalu, akan bertugas menyosialisasikan event FIBA Basketball World Cup 2023 dalam masa persiapan dan ketika event berlangsung mulai 25 Agustus mendatang.

Perwakilan FIBA untuk Indonesia Cahyadi Wanda mengatakan, Cinta terpilih karena memiliki kriteria yang sejalan dengan panduan FIBA.

Cinta adalah sosok perempuan yang mewakili dan punya pengaruh besar kepada generasi muda Indonesia. Ia dikenal sebagai sosok yang menerapkan gaya hidup sehat.

Baca juga: Venue FIBA World Cup 2023 Dijajal Public Figure, Menpora Mau Main 1 Menit

Selain itu, Cinta juga sangat peduli terhadap kelestarian lingkungan, yang merupakan salah satu misi yang diusung oleh FIBA dalam penyelenggaraan event-event besar mereka.  

"Kita tahu di FIBA World Cup 2023 ini, FIBA punya sustainibility program yang harus dijalankan oleh negara tuan rumah. FIBA selalu ingin meninggalkan warisan dalam setiap event besar yang mereka gelar dan Cinta figur yang sangat tepat untuk mengampanyekan soal pelestarian lingkungan ini," kata Cahyadi, dalam konferensi pers di Indonesia Arena, Selasa (11/7/2023) sore, dalam siaran pers yang diterima.

"Indonesia mungkin belum melihat sustainibility sebagai isu besar, tetapi ini bisa menjadi awal bahwa sudah saatnya olahraga memperhatikan pelestarian lingkungan. Cinta yang terlihat dalam kegiatan tersebut tentu memiliki pengalaman banyak dan kita bisa belajar dari dia," kata Cahyadi. 

Sementara itu, Cinta mengaku sangat senang bisa menjadi bagian FIBA World Cup 2023. Walau bukan atlet basket, ia mengaku punya hasrat yang besar terhadap olahraga ini karena rutin memainkannya saat sekolah hingga SMA.

Baca juga: FIBA World Cup 2023, Spanyol Lawan Kanada Sebelum Berjuang di Jakarta

Ia senang bisa melihat venue megah Indonesia Arena, tempat para pebasket dunia akan unjuk kekuatan mulai 25 Agustus nanti.

Aktris sekaligus penyanyi Cinta Laura usai konferensi pers kampanye Stand Up di Stasiun Kereta BNI City, Jakarta Pusat, Kamis (16/3/2023).KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS Aktris sekaligus penyanyi Cinta Laura usai konferensi pers kampanye Stand Up di Stasiun Kereta BNI City, Jakarta Pusat, Kamis (16/3/2023).

"Semoga dengan adanya FIBA World Cup ini akan memotivasi atlet kita ke depannya agar suatu hari nanti bisa bertanding di FIBA World Cup," ujar Cinta.

Terkait program pelestarian lingkungan, Cinta menegaskan hal tersebut sangat penting.

Menurut dia, FIBA masuk ke sekolah-sekolah untuk mengedukasi anak-anak muda tentang substainibility.

"Memang edukasi itu hal terpenting, tanpa pengetahuan tidak akan ada kepedulian, dan tanpa kepedulian tidak akan ada perubahan. Jadi yang bisa saya katakan terima kasih banyak FIBA untuk mengundang saya di event ini," kata Cinta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com