Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Proliga 2023 Seri Palembang, Penentu Juara Paruh Musim

Kompas.com - 19/01/2023, 10:20 WIB
Adil Nursalam,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kompetisi bola voli bergengsi di Indonesia, Proliga 2023, memasuki babak penentuan putaran pertama pada seri Palembang 19-22 Januari 2023 di Palembang Sport and Convention Center (PSCC). 

Pada sektor putra Jakarta LavAni Allo Bank berpeluang besar juara paruh musim setelah melalui lima pertandingan dengan kemenangan mengoleksi 14 poin.

Pada seri Palembang, tim binaan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono itu akan menghadapi tim tuan rumah Palembang Bank Sumsel Babel, Kamis (19//1/2023) malam ini pukul 18.30 WIB. 

Lalu pada Sabtu (21/1/2023) menghadapi Jakarta Bhayangkara Presisi pukul 14.00 WIB.

Baca juga: SBY Dampingi Jakarta Lavani di Purwokerto, Prediksi Proliga 2023 Ketat

Tim tuan rumah Palembang Bank Sumsel Babel, tak gentar menghadapi Jakarta LavAni yang sedang berada di puncak klasemen. 

Mereka perlu tiga kemenangan untuk menjaga asa bisa lolos ke fase final four. 

Selain menghadapi Jakarta LavAni, Gunawan Saputra dan kolega akan menghadapi Kudus Sukun Badak dan Jakarta BNI 46.

Tim arahan M Taufan Yulistian berharap pemainnya tampil lepas tanpa beban.

“Untuk mengejar poin di Palembang, jangan menjadi beban,” kata Taufan.

Baca juga: Proliga 2023: Jakarta LavAni Tampil Perkasa, Rebut Tiga Kemenangan di Seri Bandung

Pada sektor putri, Jakarta Pertamina Fastron adalah tim yang berpeluang besar menyudahi putaran pertama sebagai pemuncak klasemen. 

Tim asuhan Eko Waluyo ini hanya membutuhkan kemenangan 3-0 atau 3-1 untuk mengunci status juara grup di putaran pertama Proliga.

Jakarta Pertamina Fastron akan menghadapi Jakarta BIN pada Jumat (20/1/2023) pukul 14.00 WIB. 

Sementara itu Bandung bjb Tandamata yang menguntit di posisi kedua bertekad bangkit dari seri kedua Purwokerto lalu. 

Baca juga: Proliga 2023: Popsivo Polwan Akui Kematangan Pertamina Fastron

Tim juara bertahan ini ingin kembali mendapatkan kembali pucuk klasemen yang sempat mereka dapatkan pada seri satu Bandung.

Perjuangan tim bola voli kebanggaan Bandung ini akan berat, lantaran harus melalui rintangan dua pertandingan melawan Jakarta Popsivo Polwan dan Jakarta Elektrik PLN. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com