KOMPAS.com - Meksiko gagal lolos ke fase gugur Piala Dunia 2022 meski mampu menang atas Arab Saudi pada laga terakhir Grup C. El Tri pun sepakat mengakhiri kontrak sang pelatih, Gerardo "Tata" Martino.
Timnas Meksiko besutan Gerardo Martino melawan Arab Saudi pada pertandingan pamungkas Grup C Piala Dunia 2022 Qatar.
Bertanding di Stadion Iconic Lusail pada Kamis (1/12/2022) dini hari WIB, Meksiko sejatinya berhasil mengalahkan Arab Saudid dengan skor 2-1.
Dua gol Meksiko dicetak oleh Henry Martin (47') dan Luis Chavez (52'), sedangkan gol Arab Saudi dibukukan oleh Salem Al Dawsari pada menit ke-90+6.
Baca juga: Hasil Arab Saudi Vs Meksiko: El Tri Menang 2-1, tetapi Argentina dan Polandia yang Lolos
Namun, hasil Piala Dunia 2022 tersebut tidak cukup untuk membawa Meksiko lolos ke babak 16 besar.
Anak asuh Gerardo Martino kalah selisih gol dari Polandia yang pada laga lainnya menelan kekalahan 0-2 dari Argentina.
Alhasil, Argentina dan Polandia menjadi dua tim dari Grup C yang melaju ke fase gugur Piala Dunia 2022.
Bagi Meksiko, hasil ini membuat El Tri mengukir catatan buruk.
Baca juga: Klasemen Grup C Piala Dunia 2022: Dramatis hingga Akhir, Argentina dan Polandia Lolos
Untuk kali pertama sejak 1978, timnas Meksiko gagal lolos dari babak penyisihan grup Piala Dunia.
"Ini adalah kenyataan. Kami berada di posisi yang rapuh karena kami tersingkir dari Piala Dunia," kata Martino dalam sesi konferensi pers usai laga, dikutip Marca.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.