KOMPAS.com - Timnas Meksiko berhasil mengalahkan Arab Saudi. Namun, dua tim Grup C yang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 adalah Argentina dan Polandia.
Grup C Piala Dunia 2022 menggelar matchday terakhir yang menentukan dua tim lolos ke babak 16 besar. Arab Saudi bersua Meksiko, sedangkan Polandia melawan Argentina.
Adapun laga Arab Saudi vs Meksiko tersebut dilangsungkan di Stadion Iconic, Lusail, pada Kamis (1/12/2022) dini hari WIB.
Meksiko berhasil mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-1.
Dua gol Meksiko dicetak oleh Henry Martin (47') dan Luis Chavez (52'), sedangkan gol Arab Saudi dicetak oleh Salem Al Dawsari pada menit ke-90+6.
Akan tetapi, hasil Piala Dunia 2022 tersebut tak cukup untuk membawa Meksiko lolos ke babak 16 besar. Sebab, El Tri kalah selisih gol dari Polandia yang menghuni peringkat kedua.
Adapun pada laga lainnya, Polandia kalah 0-2 dari Argentina. Dengan hasil ini, Polandia (runner-up Grup C) mendampingi juara grup Argentina lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Baca juga: Hasil Polandia Vs Argentina 0-2: Tim Tango ke 16 Besar, Perjuangan Messi Berlanjut
Meksiko tampil dominan pada babak pertama. El Tri unggul penguasaan bola mencpai 70 persen dan tercatat melakukan 11 kali upaya mencetak gol.
Total ada 11 tembakan yang coba dilepaskan para pemain Meksiko dengan enam di antaranya bisa diblok lawan dan tiga mengarah tepat ke sasaran.
Akan tetapi, serbuan bertubi-tubi yang dilancarkan Alexis Vega dkk ke pertahanan Arab Saudi tak ada yang berujung gol.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.