Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal WSBK Mandalika 2022: Persaingan Gelar Juara Dunia Berlanjut

Kompas.com - 13/11/2022, 07:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persaingan menuju gelar juara dunia World Superbike atau WSBK 2022 berlanjut ke hari terakhir seri Mandalika, Minggu (13/11/2022).

Rangkaian hari terakhir WSBK Mandalika 2022 menyajikan sesi Warm Up, Superpole Race, dan balapan kedua (Race 2).

Jadwal WSBK Mandalika 2022 akan dimulai dengan sesi Warm Up atau pemanasan pada pukul 07.30 WIB.

Setelah itu, rangkaian hari terakhir WSBK Mandalika 2022 akan dilanjutkan dengan Superpole Race dan balapan kedua.

Baca juga: WSBK Mandalika, MGPA Respons Komentar Pebalap soal Aspal Sirkuit Mandalika

Sesi Superpole Race dan balapan kedua WSBK Mandalika 2022 menjadi penting bagi para pebalap yang sedang bersaing menuju gelar juara dunia.

Pasalnya, kedua sesi tersebut berpotensi menjadi penentu dalam persaingan menuju gelar juara WSBK 2022.

Pembalap Alvaro Bautista disambut fans saat menuju parc ferme (tempat parkir khusus pembalap yang naik podium) usai Race 1 World Superbike 2022 di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (12/11/2022) siang.KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU Pembalap Alvaro Bautista disambut fans saat menuju parc ferme (tempat parkir khusus pembalap yang naik podium) usai Race 1 World Superbike 2022 di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (12/11/2022) siang.

Saat ini, posisi puncak klasemen WSBK 2022 diduduki oleh pebalap Aruba.it Racing-Ducati Alvaro Bautista.

Alvaro Bautista menduduki puncak klasemen berkat torehan 527 poin. Dia unggul 77 angka atas pesaing terdekat, Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha).

Baca juga: Klasemen WSBK 2022: Juara Bisa Tercipta Lagi di Sirkuit Mandalika

Selisih poin yang ada membuat Alvaro Bautista berpeluang memastikan gelar juara pada sesi Superpole Race atau balapan kedua WSBK Mandalika 2022.

Adapun persaingan menuju gelar juara dunia WSBK 2022 harus berlanjut ke hari terakhir seri Mandalika setelah Toprak Razgatlioglu berhasil memenangi balapan pertama pada Sabtu (12/11/2022).

Ketika Toprak Razgatlioglu sukses memenangi balapan pertama WSBK Mandalika 2022, Alvaro Bautista selaku kandidat terkuat juara harus puas finis di peringkat kedua.

Hasil itu menggagalkan upaya Alvaro untuk memastikan gelar juara pada balapan pertama WSBK Mandalika 2022.

Baca juga: WSBK Mandalika 2022, Alasan Penonton Lebih Sepi ketimbang MotoGP

Kini, persaingan akan berlanjut ke hari terakhir WSBK Mandalika 2022.

Alvaro Bautista sebagai pemimpin klasemen kembali mengantongi peluang juara ketika tampil pada Superpole Race atau balapan kedua WSBK Mandalika.

Jadwal WSBK 2022:

Minggu. 13 November 2022

  • 07.30-07.45 WIB: Warm Up World Superbike
  • 07.55-08-10 WIB: Warm Up World Supersport
  • 09.30 WIB: Superpole Race World Superbike
  • 11.00 WIB: Race 2 World Supersport
  • 12.30 WIB: Race 2 World Superbike
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com