Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Inggris Pekan 9: Derbi Arsenal Vs Tottenham, Man City Vs Man United

Kompas.com - 29/09/2022, 07:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Dua partai derbi akan mewarnai jadwal Liga Inggris pekan ke-9 yakni Arsenal vs Tottenham Hotspur dan Man City vs Man United.

Setelah libur jeda internasional, kompetisi teratas Liga Inggris atau Premier League musim 2022-2023 bakal kembali bergulir akhir pekan ini.

Rangkaian pertandingan pekan ke-9 Liga Inggris akan dilangsungkan mulai Sabtu (1/10/2022) malam WIB hingga Selasa (4/10/2022) dini hari WIB.

Baca juga: Arsene Wenger Yakin Arsenal Bisa Akhiri Penantian 19 Tahun Juara Premier League

Tajuk utama jadwal Liga Inggris pekan ke-9 kali ini adalah dua laga derbi yakni Derbi London Utara dan Derbi Manchester.

Arsenal akan melawan rival sekota Tottenham Hotspur, sedangkan Manchester City menjamu Manchester United.

Laga Arsenal vs Tottenham bakal digelar di Stadion Emirates, London, pada Sabtu (1/10/2022) malam WIB.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Suara Gabriel Jesus yang Tampil Mantap di Arsenal tapi Tak Dipanggil Brasil

Arsenal saat ini masih menguasai posisi puncak klasemen Liga Inggris dengan koleksi 18 poin dari tujuh pertandingan.

The Gunners unggul satu angka atas Manchester City dan Tottenham Hotspur yang secara berurutan menempati peringkat kedua dan ketiga.

Sementara itu, derbi Man City vs Man United bakal mentas di Stadion Etihad pada Minggu (2/10/2022) malam WIB.

Penampilan Cristiano Ronaldo dalam laga pekan keenam Liga Inggris 2022-2023 Manchester United vs Arsenal di Stadion Old Trafford, Minggu (5/9/2022) malam WIB. Akhir pekan ini, Man United akan melakoni partai derbi kontra Man City di Stadion Etihad, Minggu (2/10/2022) malam WIB.AFP/OLI SCARFF Penampilan Cristiano Ronaldo dalam laga pekan keenam Liga Inggris 2022-2023 Manchester United vs Arsenal di Stadion Old Trafford, Minggu (5/9/2022) malam WIB. Akhir pekan ini, Man United akan melakoni partai derbi kontra Man City di Stadion Etihad, Minggu (2/10/2022) malam WIB.

Selain dua partai derbi tersebut, masih ada beberapa laga menarik lainnya.

Liverpool yang masih berusaha menemukan performa terbaik akan melawan tim kejutan musim ini, Brighton & Hove Albion.

Dua tim London lainnya yakni Crystal Palace dan Chelsea bakal saling sikut di Selhurst Park.

Berikut adalah jadwal lengkap pekan ke-9 Liga Inggris 2022-2023.

Baca juga: Arteta Dikecam Usai Beri Debut Bocah 15 Tahun di Liga Inggris

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-9

Sabtu (1/10/2022)

  • 18.30 WIB - Arsenal vs Tottenham
  • 21.00 WIB - Bournemouth vs Brentford
  • 21.00 WIB - Crystal Palace vs Chelsea
  • 21.00 WIB - Fulham vs Newcastle
  • 21.00 WIB - Liverpool vs Brighton
  • 21.00 WIB - Southampton vs Everton
  • 23.30 WIB - West Ham vs Wolves

Minggu (2/10/2022)

  • 20.00 WIB - Man City vs Man United
  • 22.30 WIB - Leeds vs Aston Villa

Selasa (4/10/2022)

  • 02.00 WIB - Leicester vs Nottingham
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com