Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Liga Champions: Haaland Antar Man City ke Puncak, Chelsea Terpuruk

Kompas.com - 07/09/2022, 05:22 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Dua gol Erling Haaland ikut membantu Manchester City mengamankan posisi puncak Grup G Liga Champions. Sementara itu, kekalahan di kandang Dinamo Zagreb membuat Chelsea terpuruk di dasar klasemen Grup E.

Kompetisi antarklub elite Eropa, Liga Champions atau UEFA Champions League, musim 2022-2023 mulai bergulir Selasa (6/9/2022).

Mulai Selasa malam hingga Rabu (7/9/2022) dini hari WIB, Liga Champions menggelar pertandingan-pertandingan di Grup E hingga H.

Di Grup E, dua mantan juara Liga Champions yakni Chelsea dan AC Milan gagal meraih kemenangan pada matchday pertama.

Baca juga: Hasil Dinamo Zagreb Vs Chelsea 1-0: Jawara Kroasia Bikin The Blues Frustrasi

Chelsea kalah 0-1 dari tuan rumah Dinamo Zagreb, sedangkan AC Milan harus puas dengan hasil imbang 1-1 saat bertamu ke markas FC Salzburg.

Hasil Liga Champions tersebut membuat Dinamo Zagreb kini memimpin klasemen Grup E dengan nilai tiga, disusul Salzburg dan Milan yang sama-sama mengoleksi satu poin.

Sementara itu, Chelsea menghuni posisi juru kunci klasemen Liga Champions Grup E.

Kemudian di Grup F, sang juara bertahan Real Madrid meraih hasil bagus yakni menang 3-0 atas tuan rumah Celtic.

Baca juga: Hasil Celtic Vs Madrid - Benzema Tumbang, Hazard Jadi Bintang Kemenangan

Akan tetapi, hasil tersebut belum cukup untuk membawa Madrid ke punak klasemen. Sebab, pada pertandingan lainnya Shakhtar Donetsk bisa menang 4-1 atas RB Leipzig.

Selanjutnya di Grup G, Manchester City pesta empat gol tanpa balas di kandang Sevilla. Erling Haaland melanjutkan performa apik di awal musim dengan mencetak dua gol pada laga ini.

Di tempat lain, Borussia Dortmund sukses melibas tamunya, FC Copenhagen, dengan skor 3-0.

Man City kini memuncaki klasemen Grup G Liga Champions, sedangkan Dortmund yang kalah selisih gol berada di peringkat kedua.

Baca juga: Hasil Sevilla Vs Man City: Haaland Menggila dan Ungguli Catatan Ronaldo, Citizens Pesta 4-0

Adapun di Grup H, posisi puncak klasemen usai matchday pertama menjadi milik Benfica yang menang 2-0 atas wakil Israel, Maccabi Haifa.

Di bawah Benfica adalah Paris Saint-Germain (PSG) yang mengawali kiprah di Liga Champions dengan menaklukkan Juventus 2-1.

Berikut adalah klasemen Liga Champions 2022-2023 untuk Grup E-H usai matchday pertama, Rabu (7/9/2022).

Klasemen Liga Champions

Grup E

  1. Dinamo Zagreb - 3 poin (selisih gol 1-0)
  2. Salzburg - 1 (1-1)
  3. AC Milan - 1 (1-1)
  4. Chelsea - 0 (0-1)

Grup F

  1. Shakhtar Donetsk - 3 (4-1)
  2. Real Madrid - 3 (3-0)
  3. RB Leipzig - 0 (1-4)
  4. Celtic - 0 (0-3)

Grup G 

  1. Man City - 3 (4-0)
  2. Dortmund - 3 (3-0)
  3. FC Copenhagen - 0 (0-3)
  4. Sevilla - 0 (0-4)

Grup H 

  1. Benfica - 3 (2-0)
  2. PSG - 3 (2-1)
  3. Juventus - 0 (1-2)
  4. Maccabi Haifa - 0 (0-2)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com