Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

FIBA Asia Cup 2022: Australia Petik Kemenangan Kedua, Arab Saudi di Ujung Tanduk

Kompas.com - 14/07/2022, 17:29 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas basket Australia memetik kemenangan kedua di Grup A FIBA Asia Cup 2022. Tim berjuluk The Boomers itu mengalahkan Arab Saudi 76-52 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (14/7/2022) siang WIB.

Hasil ini menempatkan Australia untuk sementara memimpin Grup A dengan nilai empat. Australia sudah pasti mengamankan tiket playoff ke perempat final sebagai tim peringkat dua atau tiga Grup A.

Australia bisa lolos langsung jika kembali menang dalam pertandingan terakhir melawan Indonesia, Sabtu (16/7/2022).

Sementara, Arab Saudi yang sudah menderita dua kekalahan belum tersisih.

Sebab, mereka masih berpeluang finis di peringkat ketiga, atau bahkan kedua, bergantung hasil pertandingan Indonesia vs Yordania pada petang ini.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming FIBA Asia Cup 2022: Indonesia Vs Yordania

Pada ajang FIBA Asia Cup 2022, juara tiap grup akan lolos langsung ke perempat final.

Sementara, peringkat kedua dan ketiga akan lanjut ke fase kualifikasi kedua atau playoff memperebutkan tiket delapan besar.

Peringkat kedua Grup A akan bertanding melawan peringkat tiga Grup B, begitu juga sebaliknya.

Ada banyak skenario yang bisa menempatkan Arab Saudi lolos ke playoff perempat final sebagai peringkat kedua grup atau ketiga. Untuk peringkat kedua, skenarionya sedikit rumit.

Baca juga: Voting Debut Terbaik FIBA Asia Cup 2022, Sudah Pilih Marques Bolden?

Rancangan paling mudah dan ideal bagi Arab Saudi adalah berharap Indonesia menang atas Yordania pada laga yang dimulai pukul 17.30 WIB ini.

Dengan begitu, tim asuhan Mohamed Mounir Youssef Elkerdany ini hanya butuh mengalahkan Yordania pada game terakhir di Grup A, Sabtu (16/7/2022), tanpa perlu memikirkan hitung-hitungan selisih poin.

Menang dengan selisih satu angka saja akan menempatkan Arab Saudi finis ketiga Grup A dan akan menantang tim peringkat kedua Grup B di playoff perempat final.

Coach Mohamed mengaku akan menyaksikan laga Indonesia vs Yordania.

"Kami menantikan hasil pertandingan indonesia. Hasilnya akan berpengaruh pada strategi kami pada pertandingan terakhir melawan Yordania. Kami masih berjuang untuk peluang kami lolos ke putaran kedua," ujar Coach Mohamed usai kekalahan dari Australia.

Baca juga: FIBA Asia Cup 2022 Indonesia Vs Yordania: Marques Bolden Bakal Dimatikan, Akurasi Tembakan Jadi Andalan

Arab Saudi mampu mengimbangi Australia pada kuarter pertama dengan skor 18-15. Namun, Boomers bangkit pada kuarter kedua dengan poin demi poin cepat yang tak mampu dijawab pertahanan Arab Saudi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com