Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Fakta Timnas U19 Indonesia Kalahkan Ghana di Turnamen Toulon, Kemenangan Bersejarah Garuda

Kompas.com - 02/06/2022, 21:04 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Timnas U19 Indonesia berhasil mengalahkan Ghana pada lanjutan fase grup Turnamen Toulon 2022. Garuda Nusantara pun menggoreskan catatan bersejarah sepanjang keikutsertaan di ajang tersebut.

Timnas U19 Indonesia besutan pelatih Dzenan Radoncic dan Bima Sakti menghadapi timnas U20 Ghana pada laga kedua Grup B Turnamen Toulon 2022 atau yang kini bernama resmi Maurice Revello Tournament.

Pada pertandingan pertama fase grup, timnas U19 Indonesia kalah 0-1 dari Venezuela.

Kini, skuad Garuda Nusantara mampu meraih hasil lebih baik pada laga kedua kontra Ghana.

Baca juga: Hasil Timnas U19 Indonesia Vs Ghana di Turnamen Toulon: Garuda Raih Kemenangan Perdana!

Bertanding di Stade Jules-Ladoumegue, Vitrolles, Perancis, pada Kamis (2/6/2022) malam WIB, timnas U19 Indonesia sukses menaklukkan Ghana dengan skor 1-0 melalui gol tunggal Raka Cahyana pada menit ke-58.

Berikut Kompas.com merangkum tiga fakta kemenangan timnas U19 Indonesia atas Ghana pada Turnamen Toulon 2022.

1. Kemenangan Bersejarah Indonesia

Turnamen edisi kali ini menjadi penampilan kedua Indonesia di Turnamen Toulon 2022.

Kali pertama Indonesia tampil di Turnamen Toulon adalah pada edisi 2017. Kala itu, skuad Garuda tergabung di Grup C bersama tim-tim top yakni Brasil, Republik Ceko, dan Skotlandia.

Baca juga: VIDEO - Ketika Ronaldo Kwateh Lakukan Trik ala Vinicius Jr di Turnamen Toulon 2022

Hasilnya, Egy Maulana Vikri dkk menelan tiga kekalahan dari tiga pertandingan yaitu kalah 1-0 dari Brasil, 2-0 dari Republik Ceko, dan 1-2 dari Skotlandia.

Kini, pada penampilan kedua di Turnamen Toulon, Indonesia berhasil mengukir kemenangan bersejarah.

Hasil 1-0 kontra Ghana membuat Garuda Nusantara membukukan kemenangan perdana di turnamen sepak bola untuk level U17 hingga U23 tersebut.

2. Raihan Poin Perdana Garuda

Tak hanya menjadi kemenangan bersejarah, hasil 1-0 melawan Ghana juga membuat Indonesia memetik raihan poin perdana di Turnamen Toulon.

Dalam penampilan debut pada edisi 2017, Indonesia harus pulang tanpa poin karena selalu kalah.

Kali ini, Indonesia dipastikan setidaknya mendapatkan tiga poin pada Turnamen Toulon 2022.

Baca juga: Pembagian Grup Turnamen Toulon 2022: Timnas U19 Jumpa Kekuatan Afrika dan Amerika

Pertandingan penyisihan Grup C Toulon Tournament antara timnas U-19 Indonesia Vs timnas U-20 Brasil. Dok. Toulon Tournament Pertandingan penyisihan Grup C Toulon Tournament antara timnas U-19 Indonesia Vs timnas U-20 Brasil.

3. Raka Cahyana Ikuti Jejak Hanis Saghara

Hanis Saghara menjadi pencetak gol pertama Indonesia di Turnamen Toulon ketika mencetak satu gol ketika Indonesia kalah 1-2 dari Skotlandia pada penyelenggaraan edisi 2017.

Kini, Raka Cahyana mengikuti jejak Hanis Saghara dengan mencetak gol di Turnamen Toulon.

Gol semata wayang Raka Cahyana pada menit ke-58 sudah cukup bagi timnas U19 Indonesia untuk mengunci kemenangan atas Ghana pada laga kedua Grup B Turnamen Toulon 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ancelotti Sukses Ramal Alonso, Sebut 5 Pemain Madrid yang Bisa Jadi Pelatih Top

Ancelotti Sukses Ramal Alonso, Sebut 5 Pemain Madrid yang Bisa Jadi Pelatih Top

Liga Spanyol
Tottenham Vs Man City: Citizens ke Tempat Angker, 74 Upaya Tanpa Gol

Tottenham Vs Man City: Citizens ke Tempat Angker, 74 Upaya Tanpa Gol

Liga Inggris
Giroud Tinggalkan AC Milan, Ingat Sambutan Ibra: Hanya Ada Satu Raja

Giroud Tinggalkan AC Milan, Ingat Sambutan Ibra: Hanya Ada Satu Raja

Liga Italia
STY Bahas Kontrak dengan PSSI Pekan Depan, Tak Takut Target Tinggi

STY Bahas Kontrak dengan PSSI Pekan Depan, Tak Takut Target Tinggi

Liga Indonesia
Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Liga Indonesia
Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Liga Spanyol
STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Badminton
Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Liga Indonesia
Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Liga Inggris
Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Liga Inggris
VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

Liga Indonesia
Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Liga Italia
Tekad Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia

Tekad Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com