Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terbilang Langka, Atlet Basket Seni Perempuan

Kompas.com - 29/05/2022, 19:49 WIB
Josephus Primus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pegiat olahraga basket seni Meiyi Zipora Karamoy menyebut bahwa atlet basket seni perempuan terbilang langka di Indonesia.

Meiyi yang kini duduk di semester tiga Fakultas Ekonomi Jurusan Akuntasi UPH itu juga menyebut bahwa perempuan atlet basket seni masih terbilang cukup langka.

"Di Indonesia ada tujuh atau delapan orang, tapi yang aktif cuma tiga orang," tutur Meiyi yang menggeluti basket seni sejak 2015-2016 itu.

Basket seni acap disebut sebagai olahraga freestyler atau basket jalanan atau basket gaya bebas.

Lebih lanjut, menurut perempuan yang menyukai olahraga bola basket sejak usia empat tahun ini, pelaku basket seni di Indonesia memerlukan kompetisi.

Aksi Bintang, remaja freestyler berusia 12 tahun, saat peluncuran sepatu League Shift Insane di Jakarta, Sabtu (28/5/2022).Kompas.com/JOSEPHUS PRIMUS Aksi Bintang, remaja freestyler berusia 12 tahun, saat peluncuran sepatu League Shift Insane di Jakarta, Sabtu (28/5/2022).

"Ya, sebulan minimal ada tiga kali," kata mahasiswi Universitas Pelita Harapan (UPH), Karawaci, Kota Tangerang ini.

Harapan adanya kompetisi itu, ujar Meiyi, berasal dari Asosiasi Bolabasket Seni Indonesia (ABSI).

Baca juga: Wujudkan Harapan Banyak Orang Terlibat di Olahraga Basket Seni, Begini Caranya...

Selingan

Pebasket gaya bebas (freestyle basketball) Richard Insane Latunusa saat peluncuran sepatu khas (signature shoes) League Insane. Sabtu (28/5/2022) di Jakarta.

Richard Insane Latunusa menjadi pebasket gaya bebas pertama di Indonesia yang memiliki sepatu khas.Kompas.com/JOSEPHUS PRIMUS Pebasket gaya bebas (freestyle basketball) Richard Insane Latunusa saat peluncuran sepatu khas (signature shoes) League Insane. Sabtu (28/5/2022) di Jakarta. Richard Insane Latunusa menjadi pebasket gaya bebas pertama di Indonesia yang memiliki sepatu khas.

Sementara itu, pegiat olahraga basket seni, Richard "Insane" Latunusa menyebut bahwa olahraga basket seni masih dianggap sebagai olahraga selingan.

Olahraga basket seni memang terinspirasi dari olahraga bola basket.

Richard yang sudah berkecimpung di basket seni sejak 2001 mengisahkan bahwa peminatan pada basket seni berawal dari seseorang pecinta olahraga basket.

"Mereka tidak diterima di klub dan akhirnya pilihannya adalah basket freestyle," tuturnya pada Sabtu (28/5/2022).

Richard juga menyebut bahwa basket seni, sekarang, juga terdampak pandemi Covid-19.

Makanya, sejak 2019, basket seni minim kegiatan kompetisi.

Padahal, kompetisi menjadi cara penting bagi atlet basket seni meningkatkan kemampuan dan prestasinya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Badminton
Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

Liga Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade 2024, Dua Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade 2024, Dua Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Putaran Nasional Liga 3: ASIOP FC Petik Pelajaran Berharga

Putaran Nasional Liga 3: ASIOP FC Petik Pelajaran Berharga

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Percaya Diri, Yakin Timnas Indonesia Lolos ke Olimpiade

Shin Tae-yong Percaya Diri, Yakin Timnas Indonesia Lolos ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Ada Sesuatu yang Bikin STY Gusar...

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Ada Sesuatu yang Bikin STY Gusar...

Timnas Indonesia
Uzbekistan Rasakan Tekanan Saat Lawan Timnas U23 Indonesia, Bikin Kesalahan

Uzbekistan Rasakan Tekanan Saat Lawan Timnas U23 Indonesia, Bikin Kesalahan

Timnas Indonesia
STY Ungkap Alasan Timnas Indonesia Kesulitan Lawan Uzbekistan

STY Ungkap Alasan Timnas Indonesia Kesulitan Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Pemain Uzbekistan Sebut Timnas U23 Indonesia Tampil Sangat Baik

Pemain Uzbekistan Sebut Timnas U23 Indonesia Tampil Sangat Baik

Timnas Indonesia
Semangat Tinggi Timnas U23 Indonesia, Garuda Sudah Bikin Bangga

Semangat Tinggi Timnas U23 Indonesia, Garuda Sudah Bikin Bangga

Timnas Indonesia
Asa Timnas Indonesia ke Olimpiade Belum Habis, Ayo Bangkit Garuda!

Asa Timnas Indonesia ke Olimpiade Belum Habis, Ayo Bangkit Garuda!

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Timnas Indonesia
Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com