Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Basket Indonesia Raih Emas SEA Games 2021, Momen Tepat Jelang FIBA Asia Cup

Kompas.com - 22/05/2022, 21:15 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas basket Indonesia mencetak sejarah dengan meraih medali emas SEA Games untuk pertama kalinya sejak mulai tampil di multievent dua tahunan itu pada 1977. 

Indonesia mendapatkan medali emas cabang olahraga (cabor) bola basket 5x5 SEA Games 2021 Vietnam usai mengalahkan Filipina di partai final pada Minggu (22/5/2022). 

Bertanding di Thanh Tri Gymnasium, timnas basket Indonesia menang setelah melewati pertandingan ketat dengan skor 85-81. 

Keberhasilan ini sekaligus membuat Indonesia memutus dominasi Filipina yang menjuarai SEA Games dalam 13 edisi beruntun sejak 1991. 

Baca juga: Basket Indonesia Ukir Sejarah Usai Raih Emas SEA Games 2021

Manajer timnas basket Indonesia Jeremy Imanuel Santoso mengatakan bahwa medali emas ini merupakan momentum tepat menjelang FIBA Asia Cup 2022 di Jakarta pada Juli mendatang. 

"Anak-anak sangat pantas mendapatkan medali emas ini. Setelah perjuangan mereka, saya rasa ini momentum yang tepat karena FIBA Asia sudah mulai Juli," ujar Jeremy, dilansir dari situs resmi timnas basket Indonesia. 

Jeremy pun berharap keberhasilan di SEA Games 2021 sekaligus menjadi motivasi bagi Arki Dikania Wisnu dkk agar bisa mewujudkan target di FIBA Asia Cup 2022. 

"Semoga kami juga bisa mencapai target di FIBA Asia yaitu top eight dan lolos kualifikasi untuk World Cup tahun depan di Indonesia," tutur Jeremy Imanuel Santoso. 

"Terima kasih sekretaris jenderal yang selalu mendukung bola basket putra-putri 100.000 persen," tutur Jeremy. 

Sementara itu, Sekjen (Sekretaris Jenderal) PP Pernasi Nirmala Dewi mengucapkan selamat kepada pemain dan ofisial tim. 

"Kami yakin ini akan menjadi awal dari kejutan-kejutan selanjutnya. Kesuksesan ini adalah modal penting menghadapi FIBA Asia dan FIBA World Cup 2023," ucap Nirmala.

"Kami bangga bahwa pemain berjuang tanpa lelah demi mencetak sejarah dan mengibarkan bendera Merah Putih di Vietnam," tutur Nirmala Dewi. 

Apresiasi untuk timnas basket Indonesia juga datang dari Erick Thohir selaku Board Member FIBA. 

"Ini pertama kalinya Indonesia meraih medali emas dari cabor basket sejak keikutsertaan pada 1977 sekaligus memutus dominasi Filipina yang meraih medali emas SEA Games 13 kali beruntun," ujar dia. 

"Kepada seluruh individu dan institusi, terima kasih untuk percaya dan mendorong prestasi bola basket Indonesia," kata Erick Thohir. 

Baca juga: Hasil Positif Naturalisasi Timnas Basket Indonesia: Emas SEA Games 2021

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com