Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Timnas Indonesia Vs Bangladesh pada FIFA Match Day, Digelar di Bandung 

Kompas.com - 26/05/2022, 08:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Bangladesh pada FIFA Match Day, Juni mendatang. Laga uji coba internasional tersebut bakal digelar di Bandung.

Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong bakal beruji coba melawan Bangladesh pada rangkaian FIFA Match Day, awal Juni yang akan datang.

Jadwal timnas Indonesia vs Bangladesh tersebut bakal digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Rabu (1/6/2022).

Laga uji tanding timnas Indonesia vs Bangladesh sekaligus menjadi persiapan skuad Garuda menjelang penampilan di Kualifikasi Piala Asia yang akan dilangsungkan pada 8-14 Juni di Kuwait.

Baca juga: Daftar 29 Pemain Timnas Indonesia untuk Lawan Bangladesh di FIFA Matchday

Untuk laga FIFA Match Day kontra Bangladesh, PSSI telah mengumumkan daftar 29 pemain yang dipanggil ke skuad Garuda.

Dalam daftar pemain timnas Indonesia untuk pertandingan menghadapi Bangladesh tersebut, terdapat nama-nama seperti Asnawi Mangkualam, Evan Dimas Darmono, dan Fachruddin Aryanto.

Para pemain yang bermain di luar negeri yakni Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Elkan Baggott, dan Saddil Ramdani juga turut dipanggil ke timnas Indonesia.

Eks pemain Bali United yang baru saja pindah ke Borneo FC Samarinda, Stefano Lilipaly, juga kembali menghuni skuad Garuda.

Baca juga: Pembagian Grup Turnamen Toulon 2022: Timnas U19 Jumpa Kekuatan Afrika dan Amerika

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengungkapkan bahwa skuad timnas Indonesia akan berlatih di Jakarta terlebih dahulu sebelum berangkat ke Bandung.

"Sebanyak 29 pemain timnas Indonesia yang dipanggil merupakan pilihan dari pelatih Shin Tae-yong. Mereka akan berlatih di Jakarta terlebih dahulu sebelum berangkat ke Bandung pada 27 Mei mendatang," kata Iriawan, dikutip dari laman resmi PSSI.

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menegaskan bahwa Egy Maulana Vikri dkk wajib menampilkan performa maksimal pada laga FIFA Match Day melawan Bangladesh.

"Pemain harus berjuang keras, disiplin, dan fokus demi timnas Indonesia meraih hasil maksimal di FIFA Match Day dan Kualifikasi Piala Asia," ujar Iriawan.

Lebih lanjut, Iriawan mengatakan bahwa PSSI memberi target kepada Shin Tae-yong untuk membawa timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023.

"PSSI terus mendukung program pelatih pelatih Shin Tae-yong demi raihan prestasi timnas Indonesia," kata Mochamad Iriawan.

Baca juga: Jadwal Timnas U19 Indonesia di Turnamen Toulon 2022, Venezuela Lawan Pertama

Kali ini, Shin Tae-yong juga memberikan kesempatan kepada striker Persikabo 1973 yang mencetak 11 gol di Liga 1 musim lalu, Dimas Drajad.

Penyerang berusia 25 tahun itu pun siap membuktikan kualitasnya bersama skuad Garuda.

"Alhamdulillah bersyukur dan sangat senang kembali dipanggil timnas Indonesia. Saya akan berjuang keras dan memberikan kemampuan terbaik demi mendapatkan tempat di tim," ucap Dimas Drajad.

Selanjutnya, para pemain timnas Indonesia akan berkumpul di Jakarta untuk menjalani latihan. Kemudian, mereka akan menuju Bandung guna melakoni laga FIFA Match Day kontra Bangladesh.

Berikut adalah jadwal laga timnas Indonesia vs Bangladesh pada FIFA Match Day.

Rabu (1/6/2022)

  • FIFA Match Day: Indonesia vs Bangladesh
  • Lokasi: Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com