Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tujuan Melakukan Gerakan Dribble dalam Permainan Bola Basket

Kompas.com - 27/04/2022, 00:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Dribble atau menggiring bola termasuk ke dalam teknik dasar bola basket. Salah satu tujuan melakukan gerakan dribble dalam permainan bola basket adalah untuk mendekatkan jarak ke sasaran.

Dribble atau dribbling merupakan salah satu teknik dasar dalam permainan bola basket.

Selain dribbling, teknik dasar bola basket lainnya adalah mengumpan atau passing, menembak (shooting), pivot, dan rebound.

Dilansir dari laman resmi Federasi Bola Basket Internasional (FIBA), dribbling merupakan skill yang harus dimiliki oleh atlet basket.

Baca juga: Waktu Istirahat dalam Permainan Bola Basket

Dribble dalam istilah permainan bola basket adalah menggiring bola dengan cara memantul-mantulkan bola ke lantai atau lapangan.

Tujuan Melakukan Dribble

Pada dasarnya, tujuan melakukan dribble dalam permainan bola basket adalah untuk melewati adangan lawan serta untuk mendekati target.

Namun, tujuan dribble bukan itu saja. Berikut adalah tujuan dan kegunaan gerakan dribble dalam permainan bola basket.

  1. Mendekatkan diri ke sasaran atau target yaitu ring lawan.
  2. Melewati adangan atau penjagaan pemain lawan.
  3. Memasukkan bola lebih cepat menuju ke ring lawan.
  4. Menyusup atau menerobos ke wilayah pertahanan lawan.
  5. Mengacaukan pertahanan lawan sehingga permainan lawan menjadi terhambat.

Baca juga: Sikap Kedua Kaki Saat Menerima Bola dalam Permainan Bola Basket

Cara Melakukan Gerakan Dribble

Gerakan dribble tidak bisa dilakukan secara sembarangan karena membawa bola lebih dari tiga langkah tanpa memantulkannya ke lapangan bisa dinyatakan sebagai pelanggaran.

Dalam sebuah pertandingan bola basket, semakin baik gerakan dribble akan membuat peluang melakukan serangan juga semakin besar.

Bintang LA Lakers, LeBron James, memenangi rebound melawan pemain Dallas Maveriscks, Kristaps Porzingis, dalam pertandingan di American Airlines Center, Dallas, Texas, 15 Desember 2021. LeBron James pun akan tampil dalam NBA Christmas Day pada 25 Desember 2021.AFP/TOM PENNINGTON Bintang LA Lakers, LeBron James, memenangi rebound melawan pemain Dallas Maveriscks, Kristaps Porzingis, dalam pertandingan di American Airlines Center, Dallas, Texas, 15 Desember 2021. LeBron James pun akan tampil dalam NBA Christmas Day pada 25 Desember 2021.

Berikut adalah cara melakukan dribble dalam permainan bola basket.

1. Pastikanlah posisi kepala tetap terangkat saat akan melakukan gerakan dribble.

2. Fokuskanlah pandangan kepada lapangan dan situasi sekitar, jangan melihat bolanya.

3. Rentangkanlah tangan dan jentikkanlah pergelangan tangan untuk memantulkan bola ke lantai atau lapangan.

Baca juga: 12 Istilah dalam Permainan Bola Basket dan Artinya

4. Bagian tangan yang digunakan untuk mengontrol bola adalah jari-jari, bukan telapak tangan.

5. Pada saat melakukan dribble atau memantul-mantulkan bola ke lantai, usahakan pantulan bola tidak terlalu tinggi.

6. Gunakanlah bagian tubuh lain dan tangan yang tidak memegang bola untuk melindungi bola dan menjaga keseimbangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Liga Italia
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Kata Erick Thohir Usai Pengusaha Siapkan Bonus Rp 23 Miliar untuk Timnas U23 Indonesia

Kata Erick Thohir Usai Pengusaha Siapkan Bonus Rp 23 Miliar untuk Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Garuda, Jangan Lelah Buat Sejarah!

Indonesia Vs Uzbekistan: Garuda, Jangan Lelah Buat Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Waktunya Garuda Diperhitungkan

Indonesia Vs Uzbekistan: Waktunya Garuda Diperhitungkan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Instruksi STY Modal Garuda Gempur Benteng

Indonesia Vs Uzbekistan, Instruksi STY Modal Garuda Gempur Benteng

Timnas Indonesia
Debut Alwi Farhan di Thomas Cup 2024 dan Prospek Cerah Regenerasi Bulu Tangkis

Debut Alwi Farhan di Thomas Cup 2024 dan Prospek Cerah Regenerasi Bulu Tangkis

Badminton
Timnas U23 Indonesia Siap Runtuhkan Tembok Uzbekistan, STY Punya Rencana Rahasia

Timnas U23 Indonesia Siap Runtuhkan Tembok Uzbekistan, STY Punya Rencana Rahasia

Timnas Indonesia
PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

Liga Lain
Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Umbar Keyakinan, STY Tak Pernah Kalah dari Uzbekistan

Timnas Indonesia Umbar Keyakinan, STY Tak Pernah Kalah dari Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Menang Derbi, Ditempel Ketat Man City

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Menang Derbi, Ditempel Ketat Man City

Liga Inggris
Susunan Pemain dan Live Streaming Indonesia Vs Thailand di Thomas Cup Pukul 08.30 WIB

Susunan Pemain dan Live Streaming Indonesia Vs Thailand di Thomas Cup Pukul 08.30 WIB

Badminton
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kans ke Olimpiade

4 Fakta Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kans ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com