Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala AFF Futsal 2022 Indonesia Vs Malaysia: Garuda Menang 5-1!

Kompas.com - 04/04/2022, 16:38 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Timnas futsal Indonesia berhasil mengalahkan Malaysia dengan skor 5-1 pada pertandingan kedua babak penyisihan grup Piala AFF Futsal 2022.

Laga Indonesia vs Malaysia pada Piala AFF Futsal 2022 digelar di Huamark Indoor Stadium, Bangkok, Thailand, Senin (4/4/2022) sore WIB.

Bagi Indonesia dan Malaysia, ini merupakan pertandingan kedua pada fase grup Piala AFF Futsal 2022.

Indonesia dan Malaysia sendiri menghuni Grup A Piala AFF Futsal 2022, bersama Thailand selaku tuan rumah, Brunei Darussalam, dan juga Kamboja.

Pada laga pertama, Minggu (3/4/2022), Tim Garuda melibas Brunei Darussalam dengan skor 12-0.

Sementara itu, Malaysia mampu menaklukkan Kamboja dengan skor 7-6 pada laga pembuka fase grup Piala AFF Futsal 2022.

Baca juga: Hasil Drawing Piala AFF Futsal 2022, Indonesia Satu Grup dengan Malaysia

Ulasan Laga Indonesia Vs Malaysia

Timnas futsal Indonesia besutan pelatih Mohammad Hashemzadeh asal Iran menggebrak pada awal laga melalui aksi Evan Soumilena. Namun, dua kali kesempatan yang didapatkan Evan tak berujung gol.

Dua menit laga Indonesia vs Malaysia pada fase grup Piala AFF Futsal 2022 berjalan, Evan Soumilena menjadi pemain yang paling sering mengancam pertahanan lawan.

Indonesia terus bermain menekan melalui kombinasi Rio Pangestu dan Syauqi Saud. Marvin Alexa yang masuk bersama grup dua juga beberapa kali mengancam lewat aksi individu.

Di kubu lawan, Malaysia yang menerapkan pressing ketat lebih mengandalkan serangan balik.

Sepuluh menit laga berjalan, Malaysia tercatat empat kali memanfaatkan ruang kosong yang membahayakan Indonesia.

Kiper Indonesia, Muhammad Albagir, membuat save gemilang terhadap kans Malaysia pada menit ke-13 babak pertama. Skor masih sama kuat 0-0.

Tak berselang lama, Malaysia kembali mengancam melalui aksi Khairul Efendy. Beruntung bagi Indonesia, tendangan Khairul hanya menerpa mistar gawang.

Sementara itu, Indonesia memasukkan Ardiansyah Runtuboy untuk memecah kebuntuan.

Baca juga: Hasil Piala AFF Futsal 2022: Indonesia Libas Brunei 12-0, Selanjutnya Jumpa Malaysia

Paruh pertama tersisa dua menit, Indonesia terus menekan dan menciptakan sejumlah peluang. Namun, upaya Evan Soumilena dkk tak ada yang membuahkan hasil.

Skor imbang tanpa gol pun menutup babak pertama laga Indonesia vs Malaysia pada fase grup Piala AFF Futsal 2022.

Satu menit laga babak kedua berjalan, Indonesia mampu menjebol gawang Malaysia. Evan Soumilena melakukan aksi individu, lalu melepaskan sepakan keras ke gawang Malaysia.

Gol Evan Soumilena pada menit ke-21 membawa Indonesia unggul 1-0 atas Malaysia.

Namun, keunggulan Indonesia tak bertahan lama. Menit ke-22, Malaysia bisa membalas lewat gol Ridzwan. Skor kini kembali sama kuat 1-1.

Ardiansyah Runtuboy dan Syauqi Saud membuat kombinasi apik pada menit ke-23. Akan tetapi, penyelesaian Syauqi tak menemui sasaran.

Buruknya penyelesaian akhir menjadi masalah bagi Indonesia. Rio Pangestu mendapatkan peluang mencetak gol pada menit ke-27. Namun, sepakannya melambung tinggi.

Baca juga: Sejarah dan Daftar Juara Piala AFF Futsal

Setelah melalui beberapa kali upaya, Indonesia akhirnya bisa mencetak gol kedua. Firman Adriansyah mencatatkan namanya ke papan skor pada menit ke-28 untuk membawa Garuda unggul 2-1 atas Malaysia.

Pada sisa waktu babak kedua, Malaysia menerapkan power play. Indonesia coba mengantisipasi taktik Malaysia dengan memainkan Sunny Rizky.

Pada masa kritis dengan Malaysia menerapkan power play, Evan Soumilena justru bisa kembali mencetak gol pada menit ke-36 melaui sepakan keras nan akurat dari luar circle.

Gol kedua Evan Soumilena membawa Indonesia menjauh 3-1 atas Malaysia.

Keputusan Malaysia menerapkan power play rupanya menjadi blunder. Kesalahan taktik Malaysia ini berhasil dimanfaatkan oleh Indonesia.

Ardiansyah Nur berhasil mencetak dua gol ketika babak kedua menyisakan waktu kurang dari dua menit. Ardiansyah secara cerdik memanfaatkan lengahnya penjagaan Malaysia.

Dua gol tambahan dari Ardiansyah Nur mengunci kemenangan Indonesia atas Malaysia.

Skor akhir, Indonesia menang 5-1 atas Malaysia pada pertandingan kedua fase grup Piala AFF Futsal 2022.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Timnas Futsal Indonesia (@timnasfutsal)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com