Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Juara Proliga 2022: Tim SBY Bogor LavAni Ukir Sejarah, Mojang Bandung Akhiri Puasa Gelar

Kompas.com - 28/03/2022, 09:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Kompetisi bola voli tertinggi Indonesia, Proliga, musim 2022 telah rampung digelar. Bogor LavAni mengukir sejarah di sektor putra, sementara tim putri Bandung BJB Tandamata mengakhiri puasa gelar.

PLN Mobile Proliga 2022 digulirkan sejak 7 Januari lalu. Pada akhir pekan lalu, partai grand final digelar di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Bogor, Jawa Barat.

Di sektor putri, gelar juara Proliga 2022 menjadi milik tim Bandung BJB Tandamata.

Pada grand final Proliga Putri 2022 yang dilangsungkan Sabtu (26/3/2022), Bandung BJB Tandamata sukses mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan skor 3-1 (25-17, 25-19, 22-25, 25-18).

Kemenangan atas Petrokimia Gresik tersebut sekaligus membuat Bandung BJB Tandamata mengakhiri puasa gelar Proliga yang sudah berlangsung selama 16 tahun.

Kali terakhir klub yang dulu bernama Bandung Artdeco Bank Jabar itu meraih gelar juara Proliga adalah pada 2006.

Baca juga: Juara Proliga Putri 2022, Bandung BJB Tandamata Tuntaskan Puasa Gelar 16 Tahun

Menurut pelatih Bandung BJB Tandamata, Alim Suseno, kunci keberhasilan anak asuhnya menjuarai Proliga 2022 adalah tekad besar yang diiringi dengan kerja keras di lapangan.

Sebab, performa tim berjulukan Mojang Bandung itu selama Proliga 2022 sempat mengalami naik turun.

"Kami bersama anak-anak memang punya tekad dan kerja keras untuk bisa menjadi juara di sini," ungkap Alim seusai laga final.

"Salah satu kuncinya kami selalu evaluasi segala kekurangan dan kelebihannya," ucap Alim menambahkan.

Tim Bandung bjb Tandamata meraih gelar juara Proliga Putri 2022 setelah mengalahkan Petrokimia Gresik Pupuk dengan skor 3-1, dalam laga final yang digelar di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Bogor, Sabtu (26/3/2022).KOMPAS.com/SEPTIAN NUGRAHA Tim Bandung bjb Tandamata meraih gelar juara Proliga Putri 2022 setelah mengalahkan Petrokimia Gresik Pupuk dengan skor 3-1, dalam laga final yang digelar di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Bogor, Sabtu (26/3/2022).

Bogor LavAni Cetak Sejarah

Di sektor putra, Bogor LavAni menjadi juara usai mengalahkan Surabaya Bhayangkara Samator dengan skor 3-2 ((25-27, 25-19, 20-25, 25-18, 15-10) pada Minggu (27/3/2022).

Bogor LavAni yang merupakan tim voli milik mantan presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono, pun mengukir catatan bersejarah.

Bogor LavAni menjadi tim debutan pertama yang mampu menjuarai Proliga pada musim perdananya.

Baca juga: Tim Voli Milik SBY, Bogor LavAni Sukses Raih Trofi Juara Proliga 2022

"Keberhasilan kami tidak lepas dari kekompakan tim. Para pemain saling percaya dan saling dukung," kata pelatih Bogor LavAni, Jiang Jie, dikutip dari Kompas.id, Senin (28/3/2022).

"Tidak ada yang bermain secara individu, semuanya bermain maksimal hanya untuk tim," imbuh pelatih asal China tersebut.

Sejumlah pebola voli dan tim ofisial Bogor Lavani  melakukan selebrasi kemenangan setelah menjuarai Proliga 2022 di Padepokan Voli Jendral Polisi Kunarto, Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (27/3/2022). Bogor Lavani juara Proliga 2022 usai menang atas Surabaya Bhayangkara Samator pada babak grand final dengan skor 3-2 (25-27, 25-19, 20-25, 25-18- 15-10). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/pras.ANTARA FOTO/YULIUS SATRIA WIJAYA Sejumlah pebola voli dan tim ofisial Bogor Lavani melakukan selebrasi kemenangan setelah menjuarai Proliga 2022 di Padepokan Voli Jendral Polisi Kunarto, Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (27/3/2022). Bogor Lavani juara Proliga 2022 usai menang atas Surabaya Bhayangkara Samator pada babak grand final dengan skor 3-2 (25-27, 25-19, 20-25, 25-18- 15-10). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/pras.

Pesta juara Bogor LavAni di Proliga 2022 kian lengkap setelah mereka juga memborong penghargaan individu.

Dari tujuh penghargaan individu Proliga 2022, Bogor LavAni meraih lima di antaranya. Salah satu pemain Bogor LavAni yang meraih gelar individu adalah Doni Haryono.

Doni Haryono yang juga merupakan anggota timnas bola voli Indonesia sukses menyabet gelar Most Valuable Player alias Pemain Terbaik Proliga 2022.

Sementara itu, Jiang Jie selaku pelatih Bogor LavAni dinobatkan sebagai Pelatih Terbaik Proliga 2022.

Baca juga: Profil Bogor LavAni, Tim Voli SBY yang Mengukir Sejarah Juara Proliga 2022

Berikut adalah daftar juara Proliga 2022

Putri

  • Juara: Bandung BJB Tandamata
  • Runner-up: Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia

Putra

  • Juara: Bogor LavAni
  • Runner-up: Surabaya Bhayangkara Samator
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Barcelona Vs Valencia: Hujan 6 Gol, Lewandowski Hattrick, Barca Menang

Hasil Barcelona Vs Valencia: Hujan 6 Gol, Lewandowski Hattrick, Barca Menang

Liga Spanyol
   Hasil Semifinal Piala Asia U23: Jepang ke Final, Indonesia Lawan Irak

Hasil Semifinal Piala Asia U23: Jepang ke Final, Indonesia Lawan Irak

Internasional
Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Timnas Indonesia
Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Internasional
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Timnas Indonesia
Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Timnas Indonesia
HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Alasan Insiden Witan Berbuah Drop Ball bagi Kiper Lawan

Indonesia Vs Uzbekistan, Alasan Insiden Witan Berbuah Drop Ball bagi Kiper Lawan

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Drama VAR, Tendangan Kapten Buriev Kena Tiang

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Drama VAR, Tendangan Kapten Buriev Kena Tiang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan: Jegal Lawan, Nathan Kena Kartu Kuning

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Jegal Lawan, Nathan Kena Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com