MANDALIKA, KOMPAS.com - Lomba balap motor MotoGP Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022 baru saja usai.
Perhelatan itu berlangsung di Pertamina Mandalika International Street Circuit di Kabupaten Lombok Tengah, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Lomba balap motor MotoGP itu berlangsung pada 18-20 Maret 2022.
Panjang lintasan di Sirkuit Mandalika adalah 4,31 km.
Lintasan ini punya 17 tikungan.
Kendati begitu, catatan rancangan awal Sirkuit Mandalika memiliki panjang 4,32 km, berikut 19 tikungan.
Lantas dari 17 tikungan tersebut, terdapat 11 belokan ke kanan dan 6 belokan ke kiri bertipe searah jarum jam atau clockwise.
Baca juga: Legenda MotoGP Kaget Lihat Fabio Quartararo Raih Podium Mandalika
Pemuncak
Adalah pebalap Portugal Miguel Oliveira yang tampil fantastis dan merebut podium pertama balap motor MotoGP 2022 itu.
Miguel Oliveira menjadi pemuncak diikuti oleh pebalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.