Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Coppa Italia 2021-2022: Semifinalis Koleksi 32 Trofi, Siapa Terbanyak?

Kompas.com - 11/02/2022, 15:00 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis


KOMPAS.com - Empat tim sudah menggengam tiket semifinal Piala Italia atau Coppa Italia, musim 2021-2022.

Keempat tim tersebut adalah AC Milan, Fiorentina, Inter Milan, dan Juventus.

Pada babak semifinal nanti, AC Milan dan Inter Milan bakal berusaha mengalahkan satu sama lain demi tampil di partai puncak.

Sementara, satu laga lainnya mempertemukan Juventus melawan Fiorentina.

Baca juga: Arti Julukan Juventus La Vecchia Signora, Si Nyonya Besar atau Si Nyonya Tua?

Adapun beberapa fakta menarik seputar tim semifinalis di atas pun terkuak, salah satunya berhubungan dengan gelar juara Coppa Italia.

Ternyata, keempat tim kasta teratas Liga Italia tersebut semuanya memiliki sejarah juara di Coppa Italia.

Jika digabung, koleksi gelar Coppa Italia para tim semifinalis ini mencapai 32 trofi. Lalu, siapa yang terbanyak? Berikut ulasan singkatnya.

1. Juventus

Gelandang Juventus, Weston McKennie, berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Udinese pada pekan ke-22 Liga Italia, Minggu (16/1/2022) dini hari WIB.ISABELLA BONOTTO Gelandang Juventus, Weston McKennie, berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Udinese pada pekan ke-22 Liga Italia, Minggu (16/1/2022) dini hari WIB.
Dari keempat semifinalis Coppa Italia, Juventus adalah tim dengan gelar juara Piala Italia terbanyak, yakni 14 trofi.

Mereka juga berstatus sebagai juara bertahan dari musim 2020-2021.

Baca juga: Coppa Italia: Sejarah dan Daftar Juara

2. Inter Milan

Pemain Inter Milan merayakan gol Denzem Dumfries pada pertandingan melawan Salernitana di Stadion Arechi pada pekan ke-18 Liga Italia 2021-2022, Sabtu (18/12/2021) dini hari WIB. AFP/CARLO HERMANN Pemain Inter Milan merayakan gol Denzem Dumfries pada pertandingan melawan Salernitana di Stadion Arechi pada pekan ke-18 Liga Italia 2021-2022, Sabtu (18/12/2021) dini hari WIB.
I Nerazzurri, julukan Inter Milan, tercatat sudah tujuh kali juara Coppa Italia. Trofi Piala Italia pertama Inter diraih pada musim 1938-1939. Saat itu, klub masih bernama Ambrosiana-Inter.

Terakhir kali klub yang bermarkas di Giuseppe Meazza itu juara Coppa Italia pada musim 2010-2011, saat masih dilatih Rafael Benitez.

Adapun lima trofi juara Coppa Italia lainnya diraih pada musim 1977-1978, 1981-1982, 2004-2005, 2005-2006, dan 2009-2010.

3. Fiorentina

Gelandang Fiorentina, Ghanaina Alfred Duncan, merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol ke gawang AC Milan di Stadion Artemio Franchi di Florence, Italia, pada 20 November, 2021.FILIPPO MONTEFORTE Gelandang Fiorentina, Ghanaina Alfred Duncan, merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol ke gawang AC Milan di Stadion Artemio Franchi di Florence, Italia, pada 20 November, 2021.
Fiorentina berada di urutan ketiga di antara keempat semifinalis yang meraih gelar juara Coppa Italia terbanyak.

Sejak berdiri tahun 1926, Fiorentina sudah enam kali juara Coppa Italia.

Enam trofi juara Coppa Italia klub berjuluk La Viola itu diraih pada musim 1939-1940, 1960-1961, 1965-1966, 1974-1975, 1995-1996, dan 2000-2001.

Baca juga: Arti Warna Hitam dan Biru Khas Inter Milan

4. AC Milan

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, melakukan selebrasi bersama anak asuhnya usai Olivier Giroud membobol gawang Inter Milan dalam laga Liga Italia 2021-2022 di Stadion Giuseppe Meazza, 5 Februari 2022.ISABELLA BONOTTO/AFP Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, melakukan selebrasi bersama anak asuhnya usai Olivier Giroud membobol gawang Inter Milan dalam laga Liga Italia 2021-2022 di Stadion Giuseppe Meazza, 5 Februari 2022.
I Rossoneri, julukan AC Milan, sejauh ini telah mengoleksi lima titel juara Coppa Italia sejak berdiri 1899.

Terakhir kali AC Milan merasakan juara Coppa Italia pada musim 2002-2003, yang pada saat itu masih dilatih Carlo Ancelotti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com