Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala AFF 2020, Panggung Para Pemain Keturunan dan Naturalisasi

Kompas.com - 05/12/2021, 20:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Piala AFF atau yang bernama resmi AFF Suzuki Cup 2020 resmi dimulai pada Minggu (5/12/2021) ini. Turnamen sepak bola negara-negara ASEAN itu semakin menarik dengan adanya para pemain keturunan dan naturalisasi.

Turnamen Piala AFF 2020 dibuka dengan duel dari Grup A yakni Timor Leste vs Thailand yang digelar di Stadion Nasional, Singapura.

Thailand yang merupakan juara lima kali Piala AFF berhasil mengalahkan Timor Leste dengan skor 2-0.

Dua gol kemenangan Thailand masing-masing dibukukan oleh Pathompol Charoenrattanapirom (51') dan Supachok Sarachat (81').

Salah satu hal menarik dari duel Timor Leste vs Thailand pada laga pembuka Piala AFF 2020 adalah adanya nama Manuel Bihr di daftar starting XI kubu Thailand.

Baca juga: Keisuke Honda: Sang Petualang yang Bakal Bersua Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

Bihr yang berposisi bek tengah adalah pemain keturunan yang saat ini dimiliki Thailand.

Palang pintu berusia 28 tahun itu lahir di Herrenberg, Jerman. Ayahnya berasal dari Jerman, sementara sang ibu dari Chiang Mai, Thailand.

Manuel Bihr sendiri merupakan salah satu pemain keturunan yang masuk skuad Thailand untuk Piala AFF 2020.

Selain Bihr, Thailand juga memiliki Philip Roller (winger/27) yang lahir Muenchen, Jerman, dan bek tengah kelahiran Lund, Swedia, yakni Elias Dolah (28).

Para Pemain Naturalisasi dan Keturunan yang Berlaga di Piala AFF 2020

Thailand bukan satu-satunya tim kontestan Piala AFF 2020 yang memasukkan pemain keturunan di skuad mereka.

Indonesia yang menghuni Grup B juga memiliki pemain keturunan yaitu bek tengah Elkan Baggott dan penyerang Ezra Walian.

Baca juga: Piala AFF 2020, Vietnam Berada di Bawah Tekanan

Elkan yang saat ini bermain di Inggris bersama klub Ipswich Town merupakan pemain darah Inggris-Indonesia dan lahir di Bangkok, Thailand.

Sementara itu, Ezra Walian (Persib Bandung) yang lahir di Amsterdam, Belanda, punya darah Indonesia dari ayahnya yang berasal dari Manado.

Aksi penyerang timnas Indonesia, Ezra Walian, dalam laga persahabatan melawan Afganistan, Selasa (16/11/2021). Dok. PSSI Aksi penyerang timnas Indonesia, Ezra Walian, dalam laga persahabatan melawan Afganistan, Selasa (16/11/2021).

Laos yang menjadi salah satu pesaing Indonesia di Grup B Piala AFF juga menggunakan jasa pemain keturunan.

Pemain keturunan yang dimiliki Laos adalah striker Billy Ketkeophomphone yang saat ini berkarier di Liga Perancis bersama klub USL Dunkerque.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com