Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022 Contoh Olimpiade Tokyo 2020

Kompas.com - 31/10/2021, 22:26 WIB
Josephus Primus

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 yang masih melanda China membuat penyelenggara Olimpiade Musim Dingin Beijing 2021 mencontoh Olimpiade Tokyo 2020.

Chef de Mission (CdM) Britania Raya Georgie Harland menyebut bahwa pada Olimpiade nanti akan ada pembatasan pergerakan bagi para peserta.

Baca juga: Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022, Mayoritas Atlet Sudah Mendapat Vaksinasi

"Kami berhasil menjalani pembatasan pergerakan itu saat Olimpiade Tokyo 2020," kata Harland.

Ilustrasi vaksinasi sebagai syarat perjalanan.DOK. SHUTTERSTOCK Ilustrasi vaksinasi sebagai syarat perjalanan.

Pengalaman melakoni pembatasan gerak di Olimpiade Tokyo 2020 itu akan menjadi pembelajaran bagi tim Britania Raya saat di Beijing.

Kontingen Britania Raya berharap hadir pada Olimpiade Musim Dingin Beijing 2024 dengan kondisi para atlet yang sudah komplet vaksinasi mereka.

Penari tampil di depan jam hitung mundur yang menunjukkan 100 hari menjelang pembukaan Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022, di Taman Olimpiade di Beijing, China, Rabu (27/10/2021). Penyebaran Covid-19 di China kembali menjadi peringatan setelah klaster baru terkait sekelompok wisatawan ditemukan 17 Oktober lalu.AFP/NOEL CELIS Penari tampil di depan jam hitung mundur yang menunjukkan 100 hari menjelang pembukaan Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022, di Taman Olimpiade di Beijing, China, Rabu (27/10/2021). Penyebaran Covid-19 di China kembali menjadi peringatan setelah klaster baru terkait sekelompok wisatawan ditemukan 17 Oktober lalu.

"Kami membawa 57 atlet," kata Chef de Mission (CdF) Britania Raaya Georgie Harland.

Panitia Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022 memang tidak mewajibkan vaksinasi bagi para atlet dan ofisial.

Kendati demikian, mereka yang belum divaksinasi dan berpartisipasi wajib melakukan karantina selama 21 hari.

Seorang petugas kebersihan memakai masker berjalan di depan papan bergambar kartun tenaga kesehatan yang memerangi Covid-19 dengan kalimat Jangan Lengah, di Beijing, China, Kamis (14/10/2021).AP PHOTO/ANDY WONG Seorang petugas kebersihan memakai masker berjalan di depan papan bergambar kartun tenaga kesehatan yang memerangi Covid-19 dengan kalimat Jangan Lengah, di Beijing, China, Kamis (14/10/2021).

"Dalam pengecualian, karantina itu harus ditinjau kasus per kasus karena alasan medis," ucapnya.

Pengalaman Britania Raya menunjukkan bahwa pada perhelatan Olimpiade Tokyo 2020, beberapa atlet berangkat ke Tokyo tanpa mendapat vaksinasi sebelumnya.

Georgie Harland mengatakan bahwa informasi dari intelijen Britania Raya menunjukkan bahwa sebagian besar atlet yang akan bertanding di Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022 sudah mendapatkan vaksinasi lengkap.

Pengunjung Chongli, salah satu tempat Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022, melewati logo Olimpiade di Chongli di Provinsi Hebei, China utara pada 13 Agustus 2020.AP PHOTO/NG HAN GUAN Pengunjung Chongli, salah satu tempat Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022, melewati logo Olimpiade di Chongli di Provinsi Hebei, China utara pada 13 Agustus 2020.

"Saya meyakini bahwa tim Britania Raya sudah mendapatkan vaksinasi lengkap sebelum ke Beijing," ucapnya.

China sudah menggelar uji coba cabang olahraga salju bobsled dan skeleton pada Senin (25/10/2021).

Lokasi uji coba ada di National Sliding Center, Beijing.

Sejumlah warga yang beberapa di antaranya memakai masker, menyeberang jalan di Beijing, China, Rabu (20/10/2021). Ibu kota China mulai menawarkan vaksin booster Covid-19, empat bulan sebelum Beijing dan wilayah sekitarnya menggelar Olimpiade Musim Dingin.AP PHOTO/NG HAN GUAN Sejumlah warga yang beberapa di antaranya memakai masker, menyeberang jalan di Beijing, China, Rabu (20/10/2021). Ibu kota China mulai menawarkan vaksin booster Covid-19, empat bulan sebelum Beijing dan wilayah sekitarnya menggelar Olimpiade Musim Dingin.

"Ini uji coba internasional yang pertama," kata pernyataan penyelenggara.

Pada Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang, Korea Selatan 2018, Britania Raya berkekuatan 58 atlet dari 11 cabang olahraga.

Britania Raya, kala itu mengoleksi 1 emas dan 4 perunggu.

Bendera China berkibar di Gerbang Xinhuamen kompleks kepemimpinan Zhongnanhai di pusat kota Beijing, China. REUTERS/Jason Lee Bendera China berkibar di Gerbang Xinhuamen kompleks kepemimpinan Zhongnanhai di pusat kota Beijing, China.

Pada Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022, 57 atlet Britania Raya akan berlaga di 17 disiplin.

"Kami mengincar emas di papan seluncur salju dan ski gaya bebas," kata Georgie Harland.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com