Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ciri-ciri Permainan Bola Kecil

Kompas.com - 23/09/2021, 12:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Permainan bola kecil adalah aktivitas jasmani yang menggunakan bola kecil atau benda kecil sebagai objek permainan. Permainan rounders dan kasti dapat dikategorikan sebagai permainan bola kecil.

Di dalam kegiatan olahraga, terdapat kelompok permainan bola besar dan bola kecil.

Dikutip dari Modul Pembelajaran SMA PJOK (2020) yang disusun oleh Leli Rahman, S.Pd., permainan bola kecil merupakan permainan dalam aktivitas jasmani yang menggunakan bola kecil atau benda kecil sebagai objek permainan.

Permainan bola kecil dapat dimainkan secara perorangan maupun beregu dan di dalamnya terdapat berbagai aktivitas gerak seperti berlari, memukul, melempar bola, menangkap bola, dan meluncur.

Selain menggunakan bola berukuran kecil, jenis olahraga ini menggunakan sarana alat pemukul seperti stik, raket, atau bet.

Baca juga: Kelompok Permainan Bola Kecil

Ciri-ciri permainan bola kecil

Permainan bola kecil memiliki ciri-ciri yang membedakannya dengan permainan bola besar.

Beberapa ciri permainan bola kecil adalah:

  1. Menggunakan objek yang lebih kecil seperti shuttlecock atau kok, bola tenis, dan bola kasti.
  2. Karena ukurannya lebih kecil, objek atau benda yang dimainkan lebih mudah dibawa dalam permainan.
  3. Ukuran lapangan permainan bola kecil juga tidak terlalu luas.

Contoh permainan bola kecil

Apa saja aktivitas olahraga yang termasuk dalam kelompok permainan bola kecil? Berikut adalah beberapa contoh permainan bola kecil.

Baca juga: Lambungan yang Baik dan Benar dalam Permainan Bola Kecil

1. Rounders

Rounders merupakan contoh permainan bola kecil yang dimainkan secara beregu oleh dua tim sebagai pemukul dan penjaga.

Permainan rounders bisa dimainkan oleh putra maupun putri dengan masing-masing tim berisi 12 orang pemain.

Berbagai sumber menyebut permainan rounders merupakan cikal bakal dari olahraga baseball yang kita kenal saat ini.

2. Kasti

Kasti termasuk dalam kelompok permainan bola kecil yang dimainkan oleh 12 orang di dalam setiap timnya dan biasa dilakukan selama 2 x 20 menit atau 2 x 30 menit.

Karena bermain dengan 12 orang, kasti merupakan jenis permainan bola kecil yang dilakukan secara beregu.

Dalam permainan kasti, dibutuhkan kemampuan memukul, melempar, menangkap bola, dan kemampuan berlari.

Ilustrasi cara bermain softballshutterstock.com Ilustrasi cara bermain softball

Baca juga: Peralatan Permainan Rounders

3. Softball

Olahraga softball termasuk dalam permainan beregu atau kelompok yang berisikan sembilan pemain. Softball adalah jenis olahraga yang menggunakan bola kecil berwarna kuning kehijauan dengan benang grip berwarna merah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com