Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo - Medali Bertambah, Bulu Tangkis Perkasa

Kompas.com - 25/07/2021, 20:10 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Olympic

KOMPAS.com - Kontingen Indonesia yang sedang berjuang dalam pergelaran Olimpiade Tokyo 2020 berhasil menambah raihan medali pada Minggu (25/7/2021).

Indonesia sukses menambah raihan medali lewat atlet angkat besi, Eko Yuli Irawan, yang turun di kelas 61 kg putra.

Tampil di Tokyo International Forum, Minggu (25/7/2021) siang WIB, Eko Yuli Irawan berhasil meraih medali perak.

Lifter andalan Indonesia itu mencatatkan total angkatan 302 kg yang diraih dari gabungan hasil terbaik di angkatan snatch (84 kg) dan clean & jerk (110 kg).

Baca juga: Sejarah! Eko Yuli Irawan Jadi Atlet Indonesia Pertama dengan 4 Medali Olimpiade

Berkat raihan tersebut, Eko Yuli berhak menempati peringkat ketiga, di atas Igor Son (Kazakhstan) yang mencatatkan total angkatan 294 kg dan meraih medali perunggu.

Adapun medali emas di kelas 61 kg angkat besi putra Olimpiade Tokyo 2020 diraih oleh lifter unggulan asal China, Li Fabin, dengan total angkatan 313 kg.

Bagi Eko Yuli, hasil ini membuat dirinya sukses meneruskan tren positif dalam meraih medali di pentas Olimpiade.

Sebelumnya, atlet kelahiran Lampung itu berhasil memenangi satu medali perunggu di Beijing 2008 dan London 2012, serta medali perak di Rio 2016.

Baca juga: Kata-kata Pertama Eko Yuli Usai Tambah Medali Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020

Selain itu, Eko Yuli pun sukses menjadi penyumbang medali kedua untuk kontingen Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.

Adapun penyumbang medali pertama untuk Indonesia adalah Windy Cantika Aisah yang juga turun di cabor angkat besi, tepatnya kelas 49 kg putri, pada Sabtu (24/7/2021).

Lifter berusia 19 tahun itu menyumbangkan medali perunggu setelah mencatat total angkatan 194 kg.

Keberhasilan Eko Yuli dalam meraih medali perak kemudian diwarnai dengan hasil yang diraih sejumlah wakil Indonesia di cabor lain.

Baca juga: Kisah Medali Olimpiade Windy Cantika, Kenangan Barbel Semen hingga Kebebasan

Peselancar muda, Rio Waida, sukses melaju ke babak 16 besar cabor surfing papan pendek putra setelah berjuang pada dua babak penyisihan.

Pada babak penyisihan pertama, Rio Waida yang tergabung di Grup 3 bersama Lucca Mesinas (Peru), Andino Kolohe (Amerika Serikat), dan Julian Wilson (Australia), sukses mengumpulkan 9,96 poin dari dua percobaan.

Rincian dari perolehan poin Rio Waida pada babak penyisihan pertama adalah 5,13 (wave atau ombak 1) dan 4,83 (wave 2).

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Liga Indonesia
Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com