Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Yann Sommer, Pahlawan di Bawah Mistar Swiss

Kompas.com - 03/07/2021, 04:44 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Penampilan penjaga gawang Swiss, Yann Sommer, pada ajang Piala Eropa atau Euro 2020, khususnya fase gugur, sepatutnya mendapat apresiasi.

Yann Sommer berubah bak pahlawan dalam dua laga terakhir mereka pada babak knock-out Euro 2020, 16 besar dan perempat final.

Keberadaannya di bawah mistar membuat timnya kian percaya diri kendati harus menelan pil pahit yakni kalah dari Spanyol lewat adu penalti, Jumat (2/7/2021) waktu setempat.

Pada 16 besar melawan Perancis misalnya, dia menjadi penentu kemenangan Swiss di babak adu tos-tosan.

Baca juga: Cerita Euro 2020: Kacamata Hitam dalam Latihan Unik Kiper Swiss

Yann Sommer berhasil menaklukan tendangan penalti dari Kylian Mbappe dan membuat timnya lolos ke perempat final Euro 2020 untuk kali pertama dalam sejarah.

Kemudian kala bertemu Spanyol pada delapan besar, dia kembali menunjukkan kualitasnya sebagai kiper utama Swiss.

Tepatnya ketika timnya harus bermain 10 pemain sejak menit ke-77 karena Remo Freuler dapat kartu merah.

Spanyol yang terus menyerang hingga menit 120 menit harus menelan ludah melihat penampilan Yann Sommer.

Baca juga: Skuad Swiss untuk Euro 2020

Kiper kelahiran 17 Desember 1988 itu mementahkan delapan sepakan mengarah ke gawang sejak bermain 10 orang.

Total, Yann Sommer membuat 10 penyelamatan dalam satu laga melawan Spanyol.

Jumlah penyelamatan itu menjadi yang terbanyak dimiliki seorang penjaga gawang dalam sejarah Piala Eropa atau Euro.

Yann Sommer juga berhasil mematahkan satu tendangan penalti ketika laga Swiss vs Spanyol harus berakhir lewat babak tos-tosan.

Dia berhasil membaca dan menangkis arah bola tendangan Pedri.

Baca juga: Skuad Spanyol untuk Olimpiade Tokyo 2020

Saking banyaknya penyelamatan yang dia buat, netizen menyamakan sosok Yann Sommer dengan salah satu karakter kiper di animasi Captain Tsubasa, Ken Wakashimazu.

Alasannya bukan hanya soal penyelamatan, tetapi juga rambut gondrong dan baju yang dia kenakan saat itu, yaitu kuning.

Akan tetapi, penampilannya tak dibarengi dengan performa apik pemain lainnya, khususnya ketika adu penalti.

Dari empat kesempatan, hanya satu pemain yang mampu berbuah gol. Tiga lainnya gagal.

Profil Yann Sommer

  • Nama: Yann Sommer
  • Tempat lahir: Morges, Swiss
  • Tanggal lahir: 17 Desember 1988
  • Posisi: Penjaga gawang
  • Kaki dominan: Kanan
  • Karier:
    • FC Basel (2006-2014)
    • FC Vaduz (2007-2009/pinjaman)
    • Grasshoppers (2009-2010/pinjaman)
    • Borussia Moenchengladbach (2014-sekarang)
  • Prestasi Individu:
    • Switzerland Player of The Year (2016, 2018)
  • Prestasi Tim:
    • Piala Swiss (2012, 2017)
    • Liga Swiss (2010/2011, 2011/2012, 2012/2013, 2013/2014)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com