Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Roberto Mancini, Aktor Utama di Balik Keperkasaan Timnas Italia

Kompas.com - 02/07/2021, 22:40 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

KOMPAS.com - Roberto Mancini merupakan sosok di balik keperkasaan tim nasional (timnas) Italia saat ini.

Sejak Roberto Mancini ditunjuk oleh Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) sebagai pelatih pada 14 Mei 2018 lalu, Gli Azzurri perlahan keluar dari "masa kegelapan".

Italia pernah mengalami "masa kegelapan" saat gagal lolos ke Piala Dunia 2018 karena kalah agregat dari Swedia pada play-off kualifikasi zona Eropa 2017 lalu.

Padahal mereka adalah negara yang menjadi juara dunia empat kali.

Baca juga: Kisah Euro 1968, Undian Koin di Balik Kejayaan Italia

Kegagalan itu berbuntut pemecatan Gian Piero Ventura dan mundurnya Carlo Tavecchio selaku Presiden FIGC.

Setahun berselang pasca-pemecatan Gian Piero Ventura, FIGC menunjuk Roberto Mancini sebagai pelatih timnas Italia pada 14 Mei 2018.

Jalan Mancini untuk membangkitkan Gli Azzurri dari keterpurukan tak mudah di awal.

Sebab, Italia sempat mengalami dua kekalahan lebih dulu sebelum akhirnya membawa Gli Azzurri tak terkalahkan dalam 31 pertandingan beruntun.

Baca juga: Daftar Julukan-julukan Peserta Euro 2020

Mancini berhasil membawa Gli Azzurri mempertajam rekor tak terkalahkan mereka menjadi 31 pertandingan beruntun, seusai mengalahkan Austria pada babak 16 besar Euro 2020 beberapa waktu lalu.

Catatan tersebut juga membuat sang allenatore memecahkan rekor berusia 82 tahun atas nama Vittorio Pozzo.

Vittorio Pozzo adalah pelatih timnas Italia yang mengukir 30 pertandingan tak terkalahkan pada rentang Oktber 1935 hingga Juli 1939.

Statistik Roberto Mancini bersama Gli Azzurri memang mengagumkan.

Baca juga: Siapa Pemain Termuda dan Tertua di Euro 2020?

Dari 34 pertandingan sejak ditunjuk sebagai pelatih Italia pada 2018, Mancini hanya kalah dua kali sejauh ini.

Kekalahan pertama ditelan saat menghadapi Perancis (1-3) pada laga persahabatan, Juni 2018

Lalu, tim terakhir yang berhasil mengalahkan timnas Italia asuhan Roberto Mancini adalah timnas Portugal.

Momen itu terjadi tiga tahun lalu tepatnya 10 September 2018 pada laga UEFA Nations League. Gli Azzurri saat itu takluk dengan skor tipis 0-1 dari Portugal.

Baca juga: Makna di Balik Jersey Kandang Timnas Italia, Titik Awal Sejarah Baru

Biodata Roberto Mancini

Nama lengkap: Roberto Mancini
Tempat, tanggal lahir: Lesi, Italia, 27 November 1964
Usia: 56 tahun
Kewarganegaraan: Italia
Lisensi kepelatihan: UEFA Pro
Karier pelatih:

  • 2000-2001 - Lazio (asisten pelatih)
  • 2001-2002 - Fiorentina
  • 2002-2004 - Lazio
  • 2004-2008 - Inter Milan
  • 2009-2013 - Manchester City
  • 2013-2014 - Galatasaray
  • 2014-2016 - Inter Milan
  • 2017-2018 - FC Zenit Saint Petersburg
  • 2018-sekarang - Timnas Italia
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com