Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siapa Pemain Termuda dan Tertua di Euro 2020?

Kompas.com - 14/06/2021, 10:00 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

KOMPAS.com - Gelaran Piala Eropa atau Euro 2020 sudah dibuka pada Sabtu (12/6/2021) dini hari WIB.

Euro 2020 menjadi edisi ke-16 turnamen negara-negara Eropa. Pada Piala Eropa 2020, 24 tim akan bersaing untuk memperebutkan trofi Henri Delaunay.

Dikutip dari The Guardian, dari 24 tim tersebut total ada 622 pemain yang terdaftar di Piala Eropa 2020.

Jumlah 622 pemain itu berdasarkan dari kuota pendaftaran yang memperbolehkan setiap tim mendaftarkan maksimal 26 pemain.

Seharusnya kalau dijumlahkan, total ada 624 pemain dari 24 tim yang berpartisipasi di Euro 2020.

Baca juga: Kisah di Balik Sebutan Julukan Generasi Emas Belgia

Namun, salah satu peserta yakni timnas Spanyol hanya membawa 24 pemain untuk berpartisipasi di Euro 2020.

Adapun dari total 622 pemain yang terdaftar di Euro 2020, pasti ada pemain termuda dan tertua.

Lalu, siapa pemain termuda dan tertua di Piala Eropa edisi ke-16 ini?

Dikutip dari Hindustan Times, berikut adalah pemain termuda dan tertua di Euro 2020:

Pemain tertua di Euro 2020

Kiper tim nasional Belanda, Maarten Stekelenburg.AFP PHOTO / ATTILA KISBENEDEK Kiper tim nasional Belanda, Maarten Stekelenburg.

Baca juga: Daftar Julukan-julukan Peserta Euro 2020

Status pemain tertua di Euro 2020 menjadi milik kiper timnas Belanda, Maarten Stekelenburg.

Kiper Ajax Amsterdam itu saat ini berusia 38 tahun 264 hari.

Meski sudah berusia 38 tahun, Stekelenburg masih dipercaya sebagai penjaga gawang Belanda saat menghadapi Ukraina pada laga perdana penyisihan Grup C Euro 2020.

Pada laga tersebut Stekelenburg membawa timnas Belanda menang 3-2 atas Ukraina.

Adapun laga tersebut membuat Stekelenburg mencatatkan caps ke-60 bersama Belanda sejak debut pada 3 September 2004.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com