Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ranking UFC Setelah Khabib Pastikan Pensiun, Nama McGregor Muncul

Kompas.com - 27/03/2021, 07:30 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Ranking UFC akhirnya bergeser ke era setelah Khabib Nurmagomedov resmi pensiun. Beberapa perubahan pun terjadi jelang pergelaran UFC 260, Minggu (28/3/2021) pagi WIB.

Nama Khabib Nurmagomedov akhirnya hilang dari daftar ranking UFC setelah petarung asal Rusia tersebut menekankan keinginannya untuk tetap pensiun kepada Presiden UFC Dana White.

Ini adalah akhir ketidakpastian divisi kelas ringan UFC sejak Khabib pertama menyampaikan bahwa ia akan pensiun setelah mengalahkan Justin Gaethje pada UFC 254, Oktober 2020.

Selama lima bulan setelahnya, Dana White enggan mencopot sabuk juara kelas ringan Khabib dengan harapan The Eagle masih akan kembali walau sang petarung tak pernah menunjukkan tanda-tanda bakal comeback.

Baca juga: Jadwal UFC 260, Rematch Laga Tersangar di Divisi Kelas Berat

Dana White baru yakin akan masa depan sosok dengan catatan 29-0 tersebut setelah berbicara langsung dengan Khabib dan para perwakilannya di Las Vegas pada 19 Maret.

"Khabib sudah pensiun dan tak ingin menahan divisi ini. Malam tadi adalah pertemuan terakhir kami dan ia pensiun," ujar White, dikutip dari MMA setelah pertemuan dengan Khabib tersebut.

Kini, Khabib secara resmi menanggalkan sabuk juaranya. Namanya pun hilang dari daftar ranking UFC, termasuk dari peringkat pound-for-pound (P4P) di mana ia sebelumnya berdiri di posisi puncak.

Jon Jones kembali naik ke puncak daftar P4P dengan semua petarung lain hingga peringkat ke-10 naik satu peringkat.

Nama Conor McGregor pun masuk kembali ke daftar tersebut di peringkat ke-15.

Gelar kelas ringan peninggalan Khabib akan diperebutkan oleh Michael Chandler dan Charles Oliveira saat keduanya bertemu pada 15 Mei.

Baca juga: Resmi Pensiun, Khabib Nurmagomedov Beri Pesan Menyentuh kepada UFC

Sementara itu, kemenangan Derek Brunson atas Kevin Holland membuatnya naik tiga peringkat ke posisi keempat di ranking kelas menengah.

Berikut adalah update ranking UFC per Sabtu (27/3/2021):

Ranking pound-for-pound:

  1. Jon Jones +1
  2. Kamaru Usman +1
  3. Stipe Miocic +1
  4. Alexander Volkanovski +1
  5. Israel Adesanya +1
  6. Dustin Poirier +1
  7. Jan Blachowicz +1
  8. Max Holloway +1
  9. Deiveson Figueiredo +1
  10. Justin Gaethje +1
  11. Robert Whittaker +2
  12. Petr Yan 
  13. Francis Ngannou +1
  14. Aljamain Sterling +1
  15. Conor McGregor *NR

Ranking kelas ringan UFC setelah Khabib dipastikan pensiun:

  1. Dustin Poirier
  2. Justin Gaethje
  3. Charles Oliveira
  4. Michael Chandler
  5. Tony Ferguson
  6. Conor McGregor
  7. Rafael Dos Anjos
  8. Dan Hooker
  9. Beneil Dariush
  10. Paul Felder
  11. Islam Makhachev
  12. Dego Ferreira
  13. Kevin Lee
  14. Al Iaquinta
  15. Gregor Gillespie
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rencana Southgate Terhadap Alexander-Arnold Undang Kritik

Rencana Southgate Terhadap Alexander-Arnold Undang Kritik

Internasional
Fan Zone Stuttgart dan Suporter Skotlandia yang Harus Menghadapi Realita

Fan Zone Stuttgart dan Suporter Skotlandia yang Harus Menghadapi Realita

Internasional
Hasil Piala AFF U16 Filipina vs Indonesia 0-3: Evandra dan Mierza Pastikan Kemenangan Garuda Asia

Hasil Piala AFF U16 Filipina vs Indonesia 0-3: Evandra dan Mierza Pastikan Kemenangan Garuda Asia

Internasional
Kroasia Vs Italia, Dua Pengamatan Pelatih Persib untuk Negaranya

Kroasia Vs Italia, Dua Pengamatan Pelatih Persib untuk Negaranya

Liga Indonesia
Kata Manuel Neuer Soal Gol Niclas Fuellkrug Kontra Swiss

Kata Manuel Neuer Soal Gol Niclas Fuellkrug Kontra Swiss

Internasional
Madura United Ditinggal 10 Pemain, Sape Kerrab Tetap Tenang

Madura United Ditinggal 10 Pemain, Sape Kerrab Tetap Tenang

Liga Indonesia
Luncurkan Pembaruan Bertema Mecha Fusion, PUBG Mobile Gelar Kegiatan Komunitas

Luncurkan Pembaruan Bertema Mecha Fusion, PUBG Mobile Gelar Kegiatan Komunitas

Sports
Bali United Maksimalkan Regulasi '6+2' Liga 1, Datangkan Maruoka

Bali United Maksimalkan Regulasi "6+2" Liga 1, Datangkan Maruoka

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Internasional
Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Timnas Indonesia
Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Internasional
Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Internasional
Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com