Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Ranking UFC, Khabib Masih di Puncak tetapi Adesanya Melorot

Kompas.com - 10/03/2021, 19:40 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Ranking pound-for-pound UFC diperbaharui menyusul ajang UFC 259 pada Minggu (7/3/2021).

UFC 259 merupakan event terbesar organisasi MMA tersebut sejauh 2021 ini dengan adanya tiga laga perebutan gelar juara.

Hasilnya, Jan Blachowicz mempertahankan sabuk juara kelas berat ringan setelah mengalahkan Israel Adesanya yang naik divisi dari kelas menengah lewat keputusan mutlak.

Petarung bintang Amanda Nunes juga mempertahankan sabuk kelas bulu dengan mengalahkan Megan Anderson secara submission pada ronde pertama.

Pertarungan perebutan gelar terakhir adalah kala Aljamain Sterling mendapatkan sabuk juara kelas bantam setelah lawannya, Petr Yan, didiskualifikasi karena melakukan serangan lutut ilegal saat Sterling tengah di lantai.

Baca juga: Menerima 184 Serangan di UFC 259, Israel Adesanya Bisa Menepi 6 Bulan

Tak heran apabila ranking pound-for-pound UFC banyak berubah setelah hasil-hasil di UFC Apex, Las Vegas, Nevada tersebut.

Hal paling menonjol adalah melorotnya juara kelas menengah Israel Adesanya ke posisi keenam setelah menderita kekalahan pertama sepanjang kariernya kala menghadapi Blachowicz.

Di sisi lain, Blachowicz sendiri naik enam peringkat setelah kemenangan atas The Last Stylebender.

Pergerakan keduanya adalah yang terbesar di 10 teratas ranking pound-for-pound UFC setelah akhir pekan kemarin.

Baca juga: Usai UFC 259, Jon Jones Makin Remehkan Israel Adesanya

Alhasil, lima besar petarung di daftar pound-for-pound adalah: Khabib Nurmagomedov (#1), Jon Jones (#2), Kamaru Usman (#3), Stipe Miocic (#4), dan Alexander Volkanovski (#5).

Tiga petarung terakhir masing-masing naik satu peringkat dari edisi sebelumnya.

Selain itu, beberapa nama yang turun adalah Max Holloway, Petr Yan, Robert Whittaker, dan Francis Ngannou.

Hal menarik adalah tidak ada nama Conor McGregor di ranking pound-for-pound UFC terbaru ini.

McGregor sendiri berada di peringkat keenam ranking kelas ringan, di bawah Tony Ferguson dan di atas Rafael Dos Anjos.

Berikut adalah ranking pound-for-pound UFC setelah UFC 259:

  1. Khabib Nurmagomedov
  2. Jon Jones
  3. Kamaru Usman +1
  4. Stipe Miocic +1
  5. Alexander Volkanovski +1
  6. Israel Adesanya -3
  7. Dustin Poirier
  8. Jan Blachowicz +6
  9. Max Holloway -1
  10. Deiveson Figueiredo -1
  11. Justin Gaethje
  12. Petr Yan -2
  13. Robert Whittaker -1
  14. Francis Ngannou -1
  15. Aljamain Sterling *NR
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com