Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gladbach Vs Man City, The Citizens Rusak Rekor atas Nama Mereka Sendiri

Kompas.com - 25/02/2021, 07:10 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Opta Joe

KOMPAS.com - Manchester City memecahkan rekor atas nama mereka sendiri setelah mengalahkan Borussia Moenchengladbach di Liga Champions.

Manchester City memetik hasil positif saat menghadapi Borussia Moenchengladbach pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2020-2021.

Mereka menang 2-0 atas Moenchengladbach di Stadion Puskas Arena, Hungaria, Rabu (24/2/2021) atau Kamis dini hari WIB.

Dua gol kemenangan armada Pep Guardiola tercatat atas nama Bernardo Silva (29') dan Gabriel Jesus (65').

Baca juga: 5 Fakta Gladbach Vs Man City, The Citizens Ikuti Jejak Man United di Liga Champions

Hasil ini menandai kemenangan beruntun The Citizens dalam 12 laga tandang terakhir di semua kompetisi.

Melansir Opta Joe, Man City merusak rekor atas nama mereka sendiri pada November 2017 (11 kemenangan tandang beruntun).

Secara keseluruhan, Man City sejauh ini belum terkalahkan dalam 26 laga di berbagai kompetisi.

Sebanyak 19 pertandingan di antaranya mereka selesaikan dengan kemenangan, termasuk lawan Moenchengladbach.

Baca juga: Hasil Liga Champions, Man City dan Real Madrid Selangkah Lebih Dekat ke 8 Besar

Selain itu, kemenangan atas Gladbach itu semakin memudahkan Man City untuk melakoni laga leg kedua.

Pertemuan kedua antara Man City dan Gladbach akan digelar di Stadion Etihad, 16 Maret 2021. Man City gantian menjamu Gladbach.

Untuk lolos ke perempat final, Ederson Moraes dkk hanya perlu menahan imbang Gladbach minimal tanpa gol. Itu cara paling mudah.

Peluang Man City melaju ke babak delapan besar Liga Champions sangat terbuka, apalagi didukung dengan sebuah fakta menarik. 

Baca juga: Hasil Gladbach Vs Man City, The Citizens Menangi Laga Usiran di Hungaria

Dalam sejarah Piala Eropa/Liga Champions, tidak ada tim Inggris yang tersingkir dari fase gugur setelah menang tandang pada leg pertama. 

Berbanding terbalik dengan Gladbach. Die Fohlen wajib menang tiga gol tanpa balas sebagai syarat otomatis ke babak berikutnya.

 

Cara lain, Gladbach bisa menang dengan selisih dua gol untuk lolos, asalkan skornya 3-1, 4-2, 5-3, dan seterusnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com