Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang AC Milan Vs Inter Milan, Amunisi Rossoneri Kembali Berkurang

Kompas.com - 20/02/2021, 22:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Amunisi AC Milan kembali berkurang menjelang pertandingan derbi kontra Inter Milan pada pekan ke-23 kompetisi teratas Liga Italia, Serie A, musim 2020-2021.

Duel AC Milan vs Inter Milan yang bertajuk Derby della Madonnina bakal dilangsungkan di Stadion San Siro pada Minggu (21/2/2021) malam WIB.

Sehari menjelang partai derbi melawan Inter, AC Milan mendapatkan kabar buruk soal kondisi salah satu penyerang mereka, Mario Mandzukic.

Melansir Football Italia, Sabtu (20/2/2021), Mandzukic dikabarkan mengalami cedera dan tidak bisa bermain menghadapi Inter.

Baca juga: Prediksi AC Milan Vs Inter Milan Menurut Eks Pelatih Nerazzurri, Siapa Bakal Berpesta?

Striker asal Kroasia itu tampil sebagai starter ketika I Rossoneri, julukan AC Milan, bertandang ke markas Red Star Belgrade pada leg pertama babak 32 besar Liga Europa, Jumat (19/2/2021) dini hari WIB.

Namun, pada laga yang berakhir dengan skor imbang 2-2 tersebut, Mandzukic hanya bermain selama 81 menit.

Menurut laporan Calciomercato, eks pemain Juventus itu menderita cedera otot.

Mandzukic pun dilaporkan tidak mengikuti sesi latihan skuad AC Milan yang digelar Sabtu pagi waktu setempat.

Baca juga: AC Milan Vs Inter Milan, Si Ular Besar Bakal Hadapi Alien

Mario Mandzukic menambah daftar pemain AC Milan yang mengalami cedera menjelang laga derbi kontra Inter Milan.

Sebelumnya, tim asuhan Stefano Pioli itu sudah kehilangan gelandang Ismael Bennacer yang juga mengalami cedera otot.

Sama seperti Mandzukic, Bennacer juga dihantam cedera ketika membela I Rossoneri menghadapi Red Star Belgrade di Liga Europa.

Adapun, Mario Mandzukic yang didatangkan pada bursa transfer Januari 2021 sejauh ini telah membukukan empat penampilan di Serie A.

Baca juga: Satu Permintaan Mino Raiola kepada AC Milan untuk Kontrak Baru Donnarumma

AC Milan saat ini berada di peringkat kedua klasemen Liga Italia 2020-2021 dengan koleksi 49 poin.

I Rossoneri terpaut satu angka dari rival sekota, Inter Milan, yang bertengger di posisi puncak.

Pertandingan derbi besok akan menjadi pertemuan ketiga AC Milan dengan Inter pada musim ini.

Sebelumnya, kedua tim sudah bertemu masing-masing sekali di Serie A dan Coppa Italia. Dari dua bentrok itu, AC Milan dan Inter Milan saling mengalahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com