Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Undian Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa - Perancis Mudah, Inggris Hadapi Lawan Tangguh

Kompas.com - 08/12/2020, 08:17 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Undian Kualifikasi Piala Dunia 2022 telah rampung digelar di Zurich, Swiss, pada Senin (7/12/2020) waktu setempat. Hasilnya, Perancis tergabung di grup cukup mudah, sementara Inggris bakal bertemu lawan tangguh.

Drawing atau undian Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa dilaksanakan secara daring di tengah pandemi Covid-19. Sebanyak 55 negara anggota FIFA Zona Eropa pun telah mengetahui tempat di masing-masing grup.

Grup A-E diisi oleh lima negara, sedangkan Grup F-J dihuni enam negara.

Peta kekuatan masing-masing grup cukup merata, tetapi tetap ada beberapa grup yang diprediksi akan menghasilkan persaingan sengit.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022, Brasil Nyaman di Puncak

Di Grup A bercokol Portugal, Serbia, Republik Irlandia, Luksemburg, dan Azerbaijan.

Piala Dunia 2022 diperkirakan akan menjadi panggung terakhir Cristiano Ronaldo di pentas internasional bersama timnas Portugal, mengingat saat ini ia sudah berusia 35 tahun.

Ronaldo pun bakal mengejar prestasi tertinggi setelah ia sukses membawa Portugal memenangi Euro 2016 dan UEFA Nations League 2018-2019.

Tiga tim raksasa Eropa yaitu Spanyol, Italia, dan Perancis mendapatkan grup terbilang mudah pada hasil undian Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Baca juga: FIFA Dapat Sponsor Lokal Piala Dunia 2022

Spanyol akan menghuni Grup B bersama Swedia, Yunani, Georgia, dan Kosovo. Sementara Italia bersaing di Grup C menghadapi Swiss, Irlandia Utara, Bulgaria, dan Lithuania.

Adapun Perancis yang merupakan juara bertahan Piala Dunia menempati Grup D bersama Ukraina, Finlandia, Bosnia-Herzegovina, dan Kazakhstan.

Tim peringkat satu FIFA, Belgia, berada di Grup E. Romelu Lukaku dkk akan bersua Wales, Republik Ceko, Belarusia, dan Estonia.

Persaingan sengit diprediksi bakal terjadi di Grup G yang ditempati oleh Belanda, Turki, Norwegia, Montenegro, Latvia, dan Gribraltar.

Kemudian di Grup I, Inggris akan bertemu dua tim tangguh yang sedang membantung kembali kekuatan sepak bola mereka yakni Polandia dan Hungaria. Melengkapi grup ini ada Albania, Andora, san San Marino.

Baca juga: Resmi Digelar Mulai 21 November 2022, Ini Jadwal Piala Dunia 2022 Qatar

Juara grup akan lolos otomatis ke Piala Dunia 2022 yang diselenggarakan di Qatar.

Sementara, 10 runner-up ditambah dua juara grup terbaik UEFA Nations League 2020-2021 akan menjalani play-off. Syaratnya, dua negara tersebut tidak lolos otomatis sebagai juara grup pada Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Sebagai informasi, UEFA Nations League 2020-2021 sudah memasuki fase semifinal dengan kontestannya adalah Perancis, Italia, Spanyol, dan Belgia.

Berikut hasil undian Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa:

Grup A: Portugal, Serbia, Rep. Irlandia, Luksemburg, Azerbaijan
Grup B: Spanyol, Swedia, Yunani, Georgia, Kosovo
Grup C: Italia, Swiss, Irlandia Utara, Bulgaria, Lituania
Grup D: Perancis, Ukraina, Finlandia, Bosnia-Herzegovina, Kazakstan
Grup E: Belgia, Wales, Rep. Ceko, Belarusia, Estonia
Grup F: Denmark, Austria, Skotlandia, Israel, Kep. Faroe, Moldova
Grup G: Belanda, Turki, Norwegia, Montenegro, Latvia, Gibraltar
Grup H: Kroasia, Slovakia, Rusia, Slovenia, Siprus, Malta
Grup I: Inggris, Polandia, Hungaria, Albania, Andorra, San Marino
Grup J: Jerman, Rumania, Islandia, Makedonia Utara, Armenia, Liechtenstein

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com