Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Tottenham Vs Arsenal, Mourinho "Semprot" Guardiola dan Klopp karena Hal Ini

Kompas.com - 05/12/2020, 10:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Jose Mourinho "semprot" para manajer yang mengeluhkan jadwal pertandingan padat, seperti Pep Guardiola (Manchester City) dan Juergen Klopp (Liverpool).

Beberapa waktu lalu, Pep Guardiola dan Juergen Klopp mengeluhkan jalannya kompetisi 2020-2021 yang begitu padat.

Tim bisa bermain 3-4 pertandingan dalam sepekan. Melebihi porsi ideal yang hanya 1-2 laga per minggu.

Klopp menjadi yang paling vokal. Maklum, dia terkena dampak jadwal padat dengan beberapa pemain pilarnya mengalami cedera.

Baca juga: Tottenham Vs Arsenal, Mourinho Masa Bodoh soal Rekor Fantastis Kontra Arsenal

Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, tampak tidak terkesan dengan keluhan dua rekan seprofesinya itu.

Sebab, dia melihat bahwa Tottenham lebih banyak memainkan pertandingan dibanding Man City dan Liverpool musim ini, tetapi tidak "rewel".

"Asal Anda tahu, kami memainkan empat pertandingan dalam sepekan," kata Mourinho, seperti dikutip dari Goal.

"Tidak ada yang menangis atau mendukung kami soal jadwal pertandingan padat," tutur The Special One.

Baca juga: Harapan Aubameyang Jelang Derbi London Utara Tottenham Vs Arsenal

Tottenham-nya Mourinho total sudah memainkan 19 pertandingan di semua kompetisi sejauh ini.

Musim mereka memang lebih padat karena harus tampil di babak kualifikasi Liga Europa 2020-2021.

Sementara itu, para rival The Lilywhites - julukan Tottenham - sedikit lebih "santai".

Ambil contoh di Liga Inggris, Tottenham sudah bermain 10 kali, sedangkan tim-tim lain, macam Man City dan Man United baru sembilan kali bertanding.

Baca juga: Tottenham Vs Arsenal, Siapa Raja Gol Derbi London Utara?

"Saya bahkan tidak tahu lapan Burnley, Man United, Aston Villa, Man City, dan mungkin Newcastle, bermain dua kali (laga tunda)," tutur Mourinho.

Mourinho akan mendampingi Tottenham dalam laga Derbi London Utara melawan Arsenal di Liga Inggris (matchweek 11), akhir pekan ini.

Duel Tottenham vs Arsenal itu akan dihelat di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (6/12/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com