Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benevento Vs Juventus, Kekecewaan Pirlo dan "Candu" Ronaldo

Kompas.com - 29/11/2020, 06:20 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Juventus gagal mencuri tiga poin ketika bertamu ke markas Benevento, Municipal Stadium Ciro Vigorito, Minggu (29/11/2020) dini hari WIB.

Hasil laga Benevento vs Juventus berakhir dengan skor 1-1. Gol striker Juve, Alvaro Morata (21'), mampu disamakan oleh bek tuan rumah, Gaetano Letizia pada menit ke-45+3.

Satu poin yang didapat oleh Juventus membuat mereka harus puas berada di posisi kelima pada klasemen Liga Italia.

Juventus (17 poin) gagal mendekati perolehan poin dari pemuncak klasemen, AC Milan (20).

Baca juga: Benevento Vs Juventus - Tanpa Ronaldo, Bianconeri Ditahan Tim Promosi

Di sisi lain, hasil imbang yand didapat membuat pelatih Juve, Andrea Pirlo, cukup kecewa.

"Kami menguasai babak pertama, memiliki peluang untuk mematikan permainan, tetapi masih belum mengetahui cara membaca berbagai momen pertandingan," kata Pirlo kecewa.

Menurutnya, Juve tak seharusnya kebobolan pada akhir babak pertama karena penampilan mereka saat itu dalam posisi menguasai pertandingan.

"Pada akhirnya, kami menjadi sedikit kacau dan kehilangan ketenangan kami, kami tidak berhasil mengubah peluang menjadi gol," ungkap dia kepada Sky Sport Italia.

Baca juga: Benevento Vs Juventus, Alasan Andrea Pirlo Istirahatkan Cristiano Ronaldo

Sementara soal tak dimainkan megabintang mereka, Cristiano Ronaldo, Pirlo memahami konsekuensinya.

Andrea Pirlo lebih baik menyimpan Ronaldo untuk Liga Champions pada pertengahan pekan ini.

"Dia (Cristiano Ronaldo) punya sedikit masalah pada pertengahan pekan dan tetap ingin bermain di Liga Champions. Setelah tugas internasional, wajar jika dia butuh istirahat."

"Ronaldo adalah nilai tambah, tapi kami harus mencoba memainkan permainan kami meski dia absen," ujar Andrea Pirlo dikutip Football Italia.

Baca juga: Benevento Vs Juventus, Inzaghi Kenang Pirlo yang Dibuang Inter Milan

Pelatih yang juga mantan pemain Juventus dan AC Milan tersebut mengakui ketergantungan dengan keberadaan Ronaldo.

Namun demikian, dia berharap tetap bisa meracik strategi sempurna tanpa adanya sosok megabintang asal Portugal tersebut.

"Real Madrid bergantung pada Ronaldo, dia adalah katalisator untuk gol dan titik fokus untuk pergerakan."

"Jadi, hanya diharapkan dia akan menjadi figur sentral dan banyak pergerakan melewatinya," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com