Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Australia Open 2021, Februari dan Maret Bisa Jadi Pilihan

Kompas.com - 23/11/2020, 19:11 WIB
Josephus Primus

Penulis

MELBOURNE, KOMPAS.com - Pekan ini, muncul dua pilihan waktu bagi penyelenggaraan turnamen tenis internasional Australia Open 2021.

Pandemi Covid-19 yang masih menunjukkan tanda-tanda belum surut membawa ketidakpastian pula pada perhelatan Australia Open 2021.

Awalnya, kata CEO Australia Open Craig Tiley, turnamen itu mulai digelar pada 18 Januari 2021.

Australia Open 2021 menurut Tiley berlangsung di ibu kota Negara Bagian Victoria, Melbourne.

Baca juga: Ternyata, Nasib Australia Open 2021 Masih Menggantung

Berkenaan dengan protokol corona, pemerintah Victoria menerapkan masa karantina 14 hari bagi siapa pun yang datang ke wilayah negara bagian itu.

Apabila sesuai rencana Tiley, para petenis sudah harus hadir di Melbourne pada pertengahan Desember 2020.

Novak Djokovic mengangkat trofi juara Australia Open 2020 setelah mengalahkan Dominic Thiem pada pertandingan final yang digelar di Rod Laver Arena, Melbourne, Minggu (2/2/2020).AFP/GETTY IMAGES/CAMERON SPENCER Novak Djokovic mengangkat trofi juara Australia Open 2020 setelah mengalahkan Dominic Thiem pada pertandingan final yang digelar di Rod Laver Arena, Melbourne, Minggu (2/2/2020).

Kendati begitu, Perdana Menteri Victoria Daniel Andrews memberi penegasan bahwa pihaknya masih mengantisipasi gelombang kedua pandemi Covid-19.

Itu berarti, akan ada masa lockdown panjang yang membuat berbagai kegiatan, termasuk olahraga, tidak bisa dijalankan.

"Kami masih bekerja sama dengan pemerintah Victoria untuk mengambil langkah-langkah berkenaan dengan hal ini," tutur Craig Tiley.

Baca juga: Muncul Opsi Pengunduran Jadwal Australia Open 2021

Saat ini, menurut warta dua media Australia yakni The Melbourne Age dan The Melbourne Herald Sun, ada dua bulan yakni Februari maupun Maret yang bisa menjadi pilihan bila jadwal Januari 2021 tak bisa terlaksana.

"1 Februari 2021 bisa menjadi opsi," tulis The Melbourne Age.

"Sejauh ini, awal Maret 2021 bisa menjadi pilihan," tulis The Melbourne Herald Sun.

Petenis Belarusia, Victoria Azarenka melakukan pengembalian ke arah petenis Swedia, Johanna Larsson pada babak pertama Australia Open di Melbourne Park, Selasa (14/01/20140.AFP PHOTO/WILLIAM WEST Petenis Belarusia, Victoria Azarenka melakukan pengembalian ke arah petenis Swedia, Johanna Larsson pada babak pertama Australia Open di Melbourne Park, Selasa (14/01/20140.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com